- Oleh MC PROV RIAU
- Sabtu, 4 Januari 2025 | 16:33 WIB
:
Oleh MC PROV RIAU, Senin, 30 Desember 2024 | 17:47 WIB - Redaktur: Tri Antoro - 197
Pekanbaru, InfoPublik – Musim durian kembali menyapa Kota Pekanbaru, membawa semarak yang ditunggu-tunggu oleh masyarakat. Para pedagang durian lokal memenuhi jalanan, terutama di sepanjang Jalan Arifin Ahmad, menawarkan durian dengan rasa manis legit dan harga yang ramah di kantong.
Lapak-lapak durian terlihat berjejer rapi dengan tumpukan durian segar yang menggoda. Aroma khas durian memenuhi udara, menarik perhatian siapa saja yang melintas.
Durian lokal dari Sumatra Barat, seperti dari Pasaman, Pesisir, Sijunjung, dan Lubuk Alung, menjadi primadona. Harga yang ditawarkan bervariasi mulai dari Rp10.000 hingga Rp50.000 per buah, tergantung ukuran dan jenisnya.
Menurut Ed Taruko, salah satu pedagang durian di Jalan Arifin Ahmad, penjualannya melonjak drastis saat musim durian tiba. “Biasanya hanya laku 200–500 buah sehari, tapi musim seperti sekarang bisa mencapai 2.400 buah per hari,” ujar Ed pada Minggu (29/12/2024),
Lapak durian Ed juga memberikan garansi bagi pembeli. “Kalau duriannya hambar atau rusak, bisa diganti dengan yang baru. Itu bentuk komitmen kami untuk menjaga kepercayaan pembeli,” tambahnya.
Bagi yang ingin menikmati durian kapan saja, HDS Durian menyediakan durian segar selama 24 jam. “Kami menyediakan 1.000 buah durian per hari, dan juga menjual daging durian frozen yang bisa dipesan secara online,” kata Hendra Saputra, pemilik HDS Durian.
Darli Usman, pedagang lainnya, merasakan keberkahan musim durian ini. “Alhamdulillah, setiap maghrib dagangan kami ramai diserbu pembeli. Ini rezeki besar bagi kami,” ungkapnya.
Sementara itu, Fitri, salah satu pengunjung setia lapak durian, mengaku telah dua kali berburu durian dalam sepekan. “Rasanya menyenangkan melihat banyak pedagang durian. Harga bersahabat, dan pedagangnya ramah. Ini pengalaman yang luar biasa,” ujarnya.
Musim durian di Pekanbaru tidak hanya memanjakan para pecinta raja buah, tetapi juga menghidupkan roda perekonomian lokal. Kehangatan dan kebahagiaan yang tercipta dari aktivitas ini menjadi simbol kebersamaan antara pedagang dan masyarakat.
Semoga musim durian kali ini membawa berkah melimpah bagi semua pihak yang terlibat.
(Mediacenter Riau/Alw)