- Oleh MC PROV ACEH
- Minggu, 3 November 2024 | 21:08 WIB
: Ketua KPU Papua Selatan, Theresia Mahuze
Oleh MC KAB MERAUKE, Senin, 4 November 2024 | 20:15 WIB - Redaktur: Santi Andriani - 129
Merauke, InfoPublik - Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Papua Selatan Theresia Mahuze menargetkan seluruh logistik Pilkada 2024 yang menjadi tanggung jawab KPU provinsi akan rampung pekan depan.
Disampaikan, pihaknya masih menanti pengiriman logistik yang masih tersisa berupa formulir C- Hasil KWK yang kini sedang dalam perjalanan menggunakan kapal. "Estimasi waktunya antara satu atau dua hari sudah tiba dan secara keseluruhan logistik kita di Papua Selatan hampir 95 persen," kata Theresia di Merauke, Senin (4/11/2024) .
Tahap selanjutnya, KPU kabupaten akan melakukan sortir guna memastikan kondisi logistik tidak rusak, tidak kurang atau lebih, jika lebih, maka segera dilakukan pemusnahan. Adapun logistik yang pengadaannya oleh KPU Papua Selatan adalah bilik suara, kotak suara, formulir dan surat suara khusus pemilihan gubernur dan wakil gubernur.
Theresia menambahkan, jelang pemilihan KPU Papua Selatan telah membagi jadwal untuk melakukan monitoring ke KPU Kabupaten cakupan terkait pelantikan KPPS yang akan dilaksanakan pada 7 November serta monitoring logistik dan gudang logistik.
"Gudang logistik ini kita pastikan harus aman dalam menyimpan logistik sehingga tidak rusak dilengkapi CCTV dan petugas pengamanan," ucap Theresia.
Pelipatan surat suara masih berjalan
Bertempat di Aula LPP RRI Merauke, pelipatan surat suara sudah mulai dilakukan sejak 2 November dan dijadwalkan selesai pada 7 November 2024. "Ada 40 relawan yang kita libatkan untuk pelipatan," ujar Rosina pada Rabu 30 Oktober 2024.
Selain itu KPU juga menunggu perlengkapan TPS yang pengadaanya dilakukan oleh KPU Provinsi Papua Selatan, dengan estimasi akan tiba di Merauke pada 4 November. Selanjutnya, seluruh logistik akan bergeser ke enam distrik terjauh pada 10 November. Lalu disusul distrik lainnya sesuai dengan jarak dan jangkauan.
Total surat suara untuk pemilihan gubernur dan wakil gubernur sebanyak 45 koli, sedangkan untuk surat suara bupati dan wakil bupati 88 koli dengan total keseluruhan sebanyak 172.310 surat suara untuk Pilkada 2024 di Kabupaten Merauke. (McMrk/Get/Ngr)