Tour de Siak 2024 Ditutup Meriah, Wabup: Ikon Pariwisata yang Mendunia

: Wakil Bupati Siak, Husni Merza secara resmi menutup kegiatan Tour de Siak ke-10 tahun 2024, di Lapangan Siak Bermadah, minggu malam (8/12/2024).


Oleh MC KAB SIAK, Senin, 9 Desember 2024 | 10:51 WIB - Redaktur: Tri Antoro - 304


Siak, InfoPublik – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Siak sukses menggelar Tour de Siak (TDSi) 2024. Ajang bergengsi itu pun ditutup secara meriah dengan beragam hiburan yang spektakuler di Lapangan Siak Bermadah, Kabupaten Siak, Provinsi Riau pada Minggu (8/12/2024).

Wakil Bupati (Wabup) Siak, Husni Merza, mengatakan TDSi ajang balap sepeda internasional yang telah menjadi ikon pariwisata kebanggaan Kabupaten Siak.

"Tour de Siak berlangsung dari tanggal 4-8 Desember 2024 dan berjalan sukses serta lancar. Tahun ini menjadi momen spesial karena memasuki satu dekade penyelenggaraan TDSi. Kehadirannya selalu dinanti oleh para pebalap dan masyarakat Kabupaten Siak," ujar Husni.

Husni menambahkan bahwa TDSi kini telah menjadi salah satu ajang promosi pariwisata yang tidak hanya dikenal di tingkat nasional tetapi juga internasional. Ia berharap gelaran ini memberikan dampak positif terhadap perekonomian masyarakat lokal.

"TDSi tidak hanya menjadi ikon pariwisata tetapi juga media untuk mengenalkan kebudayaan Melayu dengan tagline Siak the Truly Malay, sehingga budaya kita semakin dikenal luas," ungkapnya.

Husni juga memberikan apresiasi kepada semua pihak yang terlibat, mulai dari pebalap, manajer tim, hingga masyarakat Kabupaten Siak yang telah mendukung penuh suksesnya acara ini.

"Selamat kepada para juara, dan bagi yang belum berhasil, tetap semangat untuk ajang berikutnya," pesannya singkat.

Kapolres Siak, AKBP Asep Sujarwadi, turut mengapresiasi kerja keras semua elemen pengamanan yang menjaga kelancaran acara.

"Kami bangga bahwa TDSi 2024 dapat terlaksana tanpa insiden. Terima kasih atas kerja sama solid dari semua pihak yang mendukung suksesnya acara ini," ujarnya.

Kapolres juga menyampaikan pesan dari Kapolda Riau, Irjen Pol Mohammad Iqbal, yang mengucapkan selamat atas keberhasilan acara dan berharap TDSi terus menjadi kebanggaan Kabupaten Siak dan Provinsi Riau.

Malam penutupan semakin semarak dengan penampilan spesial dari artis dangdut asal Cianjur, Melly Lee. Ia membawakan lagu-lagu Melayu seperti Nirmala, serta lagu populer Indonesia seperti Bintang Kehidupan, Seperti Mati Lampu, dan Yang Penting Hepi.

Penampilannya dengan balutan gaun kombinasi oranye dan hitam berhasil memukau ribuan penonton, menjadikan malam penutupan TDSi 2024 berakhir dengan kesan yang tak terlupakan.

Laporan: Rahma
(MC-Siak/Humas Kabupaten Siak)

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh MC PROV RIAU
  • Selasa, 7 Januari 2025 | 19:51 WIB
Permaisuri Kesultanan Kadriah Pontianak Kagumi Kerajinan Dekranasda Riau
  • Oleh MC PROV RIAU
  • Selasa, 7 Januari 2025 | 09:22 WIB
Panen Raya di Siak, Pj Gubernur Riau Apresiasi Kontribusi Besar Petani
  • Oleh MC PROV RIAU
  • Senin, 6 Januari 2025 | 20:39 WIB
Pemprov Riau Sampaikan Ranperda Terkait Disabilitas ke DPRD
  • Oleh MC PROV RIAU
  • Selasa, 31 Desember 2024 | 19:26 WIB
Negosiasi Participating Interest WK Malacca Strait Belum Temui Kata Sepakat
  • Oleh MC PROV RIAU
  • Senin, 30 Desember 2024 | 17:23 WIB
Riau Rhythm Pukau Dunia, Suguhkan Tradisi Melayu di San Francisco