- Oleh MC KAB LUMAJANG
- Sabtu, 4 Januari 2025 | 11:33 WIB
: Rapat Koordinasi UNICEF Wilayah Jawa dan Bali serta BPPW dengan Pemerintah Kabupaten Lumajang secara daring, di CC ROOM Pemkab Lumajang, Kamis (24/10/2024).
Oleh MC KAB LUMAJANG, Kamis, 24 Oktober 2024 | 21:04 WIB - - 1K
Lumajang, InfoPublik - Pj. Bupati Lumajang, Indah Wahyuni (Bunda Yuyun) menegaskan bahwa sanitasi yang baik merupakan salah satu prioritas dalam pembangunan daerah. Dalam upaya meningkatkan kualitas hidup masyarakat, Yuyun menyampaikan pentingnya dukungan dari UNICEF untuk mewujudkan sanitasi yang aman dan layak.
“Dengan dukungan dari UNICEF, kami optimis dapat mengambil langkah-langkah strategis untuk membawa perubahan signifikan dalam kualitas hidup masyarakat kami,” ujar Yuyun dalam dalam kegiatan Rapat Koordinasi UNICEF Wilayah Jawa dan Bali serta BPPW dengan Pemerintah Kabupaten Lumajang secara daring, di CC ROOM Pemkab Lumajang, Kamis (24/10/2024).
Ia juga menyampaikan, bahwa keterlibatan UNICEF diharapkan dapat membantu Kabupaten Lumajang dalam merancang dan menerapkan program-program sanitasi yang efektif, sehingga masyarakat dapat mengakses layanan sanitasi yang berkualitas.
Menurut Yuyun, upaya tersebut tidak hanya berfokus pada kesehatan, tetapi juga bertujuan untuk menciptakan lingkungan yang lebih bersih dan berkelanjutan bagi semua warga.
Pemerintah Kabupaten Lumajang berkomitmen untuk terus bekerja sama dengan berbagai pihak guna mencapai target-target sanitasi yang aman, demi kesejahteraan masyarakat yang lebih baik. (MC Kab. Lumajang/Aj/An-m)