Dinas Pertanian Provinsi Gorontalo Salurkan Bantuan untuk Korban Terdampak Banjir

: Kepala Dinas Pertanian Provinsi Gorontalo, Muljady Mario, saat menyalurkan bantuan untuk ASN dan PTT di lingkungan Distan yang terdampak banjir dan longsor terparah. (Foto: Oman)


Oleh MC PROV GORONTALO, Sabtu, 13 Juli 2024 | 10:49 WIB - Redaktur: Bonny Dwifriansyah - 308


Kota Gorontalo, InfoPublik - ASN dan PTT di lingkup Dinas Pertanian Provinsi Gorontalo yang terdampak banjir dan longsor menerima bantuan. Mereka merupakan warga yang terdampak banjir dan longsor terparah.

Penyaluran bantuan untuk ASN dan PTT itu dilakukan langsung oleh Kepala Dinas Pertanian Provinsi Gorontalo Muljady Mario pada Kamis  (11/7/2024).

"Kurang lebih ada 48 orang yang bekerja di lingkungan Distan yang terdampak banjir bandang dan tanah longsor," ungkap Muljady. Bahkan, kata Muljady, ada salah satu rumah pegawai, bernama Hermanto Hamid, yang beralamat di Kelurahan Botu, hanyut diterjang banjir.

Atas musibah tersebut, Muljady mengaku turut prihatin dengan peristiwa yang dialami oleh para pegawai Distan dan masyarakat di Gorontalo. Bantuan yang disalurkan oleh Distan Provinsi Gorontalo di antaranya berupa makanan siap saji dan sejumlah uang tunai untuk para korban.

"Berikutnya kami akan segera menyalurkan bantuan lain yakni berupa pakaian layak pakai yang diharapkan dapat sedikit meringankan para korban," tuturnya. (mcgorontaloprov/oman)

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh MC PROV GORONTALO
  • Kamis, 28 November 2024 | 14:41 WIB
Kunjungi Balita Gizi Buruk, Ketua TP PKK Provinsi Gorontalo Berikan Bantuan
  • Oleh MC PROV GORONTALO
  • Kamis, 28 November 2024 | 12:23 WIB
Ketua TP PKK Provinsi Gorontalo Salurkan Bantuan untuk Balita dan Ibu Hamil
  • Oleh MC KAB MALINAU
  • Senin, 25 November 2024 | 22:36 WIB
HGN 2024, Bupati Wempi: Guru Agen Peradaban, Penentu Kualitas SDM
  • Oleh Jhon Rico
  • Rabu, 20 November 2024 | 18:15 WIB
Dukung Program Swasembada Pangan Gugus Tugas Polri Diluncurkan
  • Oleh MC KAB BLORA
  • Jumat, 15 November 2024 | 22:17 WIB
Korban Angin Puting Beliung di Blora Terima Bantuan