Wabup Bengkalis: Teknologi Hijau Kunci Masa Depan Industri Berkelanjutan

:


Oleh MC KAB BENGKALIS, Kamis, 28 November 2024 | 15:48 WIB - Redaktur: Tri Antoro - 68


Bengkalis, InfoPublik – Wakil Bupati Bengkalis, Bagus Santoso, menyambut baik penyelenggaraan Seminar Nasional Industri dan Teknologi (SNIT) 2024, yang diadakan oleh Politeknik Negeri Bengkalis.

Acara bertema “Inovasi Teknologi Hijau Menuju Industri Berkelanjutan” ini berlangsung di Aula Mini Conference GKT I Politeknik Negeri, Kabupaten Bengkalis, Provinsi Riau pada Kamis (28/11/2024).

Dalam sambutannya, Bagus Santoso menyampaikan ucapan terima kasih kepada keynote speaker yang hadir, seraya berharap acara ini menjadi ajang memperluas wawasan dan memperkuat kolaborasi riset terapan perguruan tinggi, khususnya terkait inovasi teknologi hijau.

"Kami menyambut baik seminar ini karena teknologi hijau tidak hanya fokus menghasilkan barang dan jasa, tetapi juga mempertimbangkan dampaknya terhadap lingkungan. Paradigma ini penting untuk menghadirkan solusi atas masalah lingkungan dan masa depan yang lebih berkelanjutan," ujar Bagus.

Sebagai wilayah kepulauan, Bengkalis memiliki potensi besar untuk memanfaatkan teknologi hijau, baik untuk industri pariwisata, perikanan, maupun transportasi. Bagus berharap inovasi teknologi hijau yang dikembangkan dapat menjadi solusi atas tantangan lingkungan, seperti abrasi pantai di Pulau Bengkalis.

Bagus juga menyampaikan kabar tentang mega proyek yang akan dimulai awal 2025 di Desa Bantan Air, yakni pembangunan Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PLTS) berkapasitas 1.000 megawatt dan Combined Cycle Gas Turbine (CCGT) berkapasitas 500 megawatt, dengan nilai investasi mencapai Rp18 triliun. Proyek ini diperkirakan akan membuka 5.000 lapangan kerja baru dan memberikan dampak positif pada perekonomian masyarakat.

Ia mengajak perusahaan dan perguruan tinggi di Kabupaten Bengkalis untuk memanfaatkan peluang ini sebaik-baiknya. Bagus berharap hasil riset dari seminar ini dapat mendukung pemerintah dalam memaksimalkan potensi laut dan daratan untuk kesejahteraan masyarakat.

"Kami sangat membutuhkan sumbangsih berupa riset perguruan tinggi untuk membantu kami memaksimalkan segala potensi daerah melalui ilmu pengetahuan dan teknologi," pungkasnya.

Setelah membuka acara, Bagus Santoso meninjau berbagai fasilitas praktek, seperti Teaching Factory, Teaching Technology Center Digital, dan ruang podcast Politeknik Negeri Bengkalis. Ia juga berdiskusi dengan dosen pembimbing serta memberikan semangat kepada mahasiswa yang sedang melakukan praktek.

Dalam kesempatan itu, Bagus meminta perusahaan-perusahaan di Bengkalis untuk mendukung pengembangan kreativitas mahasiswa dengan memfasilitasi sarana dan prasarana di perguruan tinggi.

(Diskominfotik)

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh MC PROV RIAU
  • Rabu, 27 November 2024 | 19:13 WIB
Dirreskrimsus Polda Riau Pastikan Pilkada di Bengkalis Berjalan Lancar
  • Oleh MC PROV RIAU
  • Rabu, 27 November 2024 | 11:53 WIB
Polda Riau Pastikan Keamanan Logistik Pilkada di Perbatasan Malaysia
  • Oleh MC PROV RIAU
  • Selasa, 26 November 2024 | 00:37 WIB
Tuntas Bertugas, Enam Pjs Kepala Daerah di Riau Resmi Kembali ke Jabatan Asal
  • Oleh MC KAB BENGKALIS
  • Selasa, 26 November 2024 | 00:03 WIB
Kabar Baik! Pengangguran Bengkalis Berkurang 1.699 Orang pada 2024
  • Oleh MC KAB BENGKALIS
  • Senin, 25 November 2024 | 23:50 WIB
Bupati Bengkalis Serahkan Tujuh Ambulans dan Apresiasi Tenaga Kesehatan Teladan