Kapolres Halut: Kenaikan Pangkat adalah Amanah untuk Tingkatkan Kinerja

: Foto Bersama


Oleh MC KOTA TIDORE, Kamis, 2 Januari 2025 | 14:26 WIB - Redaktur: Tri Antoro - 85


Ternate, InfoPublik – Momen akhir tahun 2024 menjadi saat bersejarah bagi 45 anggota Polres dan Brimob Halmahera Utara (Halut) yang resmi menerima kenaikan pangkat setingkat lebih tinggi pada Rabu (1/1/2025).

Prosesi kenaikan pangkat ini dilaksanakan melalui upacara Korp Raport yang dipimpin langsung oleh Kapolres Halmahera Utara, AKBP Faidil Zikri, di halaman Mapolres Halut,  Provinsi Maluku Utara. Kenaikan pangkat meliputi empat personel dari Iptu ke AKP, enam personel dari Ipda ke Iptu, tiga personel dari Aipda ke Aiptu, delapan personel dari Bripka ke Aipda, tujuh personel dari Brigpol ke Bripka, 11 personel dari Briptu ke Brigpol, dan emapt personel dari Bripda ke Briptu.

Dalam sambutannya, Kapolres Faidil Zikri mengingatkan bahwa kenaikan pangkat bukan hanya sebuah penghargaan, tetapi juga amanah besar yang harus diemban dengan tanggung jawab tinggi.

“Kenaikan pangkat ini adalah hasil dari kerja keras, disiplin, dan dedikasi anggota dalam menjalankan tugasnya. Ini juga merupakan bentuk penghargaan atas penilaian kinerja yang transparan dan akuntabel,” tegasnya.

Ia menambahkan, pangkat baru membawa konsekuensi berupa tanggung jawab yang lebih besar. Oleh karena itu, anggota diharapkan terus meningkatkan kemampuan, profesionalisme, dan pengetahuan mereka agar dapat menjawab tantangan zaman.

“Ini bukan akhir, melainkan awal dari tanggung jawab baru. Tetap semangat, teruslah berkarya, dan kembangkan inovasi untuk masyarakat, bangsa, dan negara,” pesan Faidil.

Kapolres berharap kenaikan pangkat ini menjadi energi baru bagi para personel untuk menjalankan tugas sesuai dengan bidang masing-masing. Hal ini diharapkan dapat meningkatkan kepercayaan masyarakat terhadap Polri dan membantu mewujudkan keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) yang kondusif di wilayah Halmahera Utara.

“Selamat kepada seluruh anggota yang naik pangkat. Mari kita jadikan momen ini sebagai dorongan untuk terus memberikan yang terbaik bagi masyarakat,” tutupnya.

Acara ditutup dengan tradisi unik yang menjadi ciri khas prosesi kenaikan pangkat. Para personel yang naik pangkat menerima siraman air di kolam oleh Kapolres dan Wakapolres. Khusus untuk para perwira, prosesi diiringi dengan taburan tepung terigu dan telur di kepala mereka sebagai simbol semangat baru.

Seluruh peserta upacara kemudian memberikan ucapan selamat kepada anggota yang menerima kenaikan pangkat.

(MC Tidore/Man)

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh MC KAB DEMAK
  • Jumat, 3 Januari 2025 | 23:12 WIB
Patroli Malam Polres Demak Sasar Penyakit Masyarakat dan Balap Liar
  • Oleh MC PROV ACEH
  • Kamis, 2 Januari 2025 | 22:59 WIB
Puluhan Personil Polres Bener Meriah Terima Kenaikan Pangkat
  • Oleh MC KOTA TIDORE
  • Jumat, 3 Januari 2025 | 06:37 WIB
Keamanan Pilkada dan Pemilu 2024 Terjamin, Polda Maluku Utara Dipuji
  • Oleh MC KOTA TIDORE
  • Kamis, 2 Januari 2025 | 11:37 WIB
Ini Capaian Kinerja Kantor Imigrasi Kelas II Non TPI Tobelo Selama 2024
  • Oleh MC PROV RIAU
  • Selasa, 31 Desember 2024 | 19:46 WIB
Upacara Kenaikan Pangkat Polda Riau: 848 Personel Terima Amanah Baru