Nusantara
Tidore, InfoPublik- Komitmen Pemerintah Kota Tidore Kepulauan dalam menjalankan birokrasi yang transparan dan akuntabel kembali mendapat apresiasi di tingkat nasional, kali ini, Pemkot Tidore resmi menerima penghargaan dari Badan Kepegawaian Negara (BKN) atas keberhasilan menyelesaikan proses pengadaan CASN Tahun Anggaran 2024, di wilayah kerja Kantor Regional XI BKN Manado. Penghargaan ini diumumkan dalam Rapat Koordinasi Percepatan Penetapan SK CPNS dan PPPK Formasi Tahun Anggaran 2024 yang digelar secara virtual via Zoom Meeting, Rabu (16/4/2025). Rapat koordinasi ini, diikuti oleh Kepala Badan Kepegawaian Pengembangan dan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Tidore beserta jajaran.