- Oleh MC KAB AGAM
- Jumat, 20 Desember 2024 | 08:58 WIB
:
Oleh MC KAB AGAM, Senin, 22 Juli 2024 | 06:54 WIB - Redaktur: Tri Antoro - 263
Agam, InfoPublik - Gerakan nasional 10 juta Bendera Merah Putih yang dicanangkan oleh Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Agam sebagai simbol persatuan dan kebersamaan dalam mendukung pembangunan daerah.
Diharapkan masyarakat Agam semakin solid dan bersemangat dalam menjaga persatuan bangsa.
Bupati Agam, Andri Warman, mengatakan bahwa gerakan ini merupakan upaya untuk mempersatukan masyarakat Indonesia melalui identitas, simbol, dan alat pemersatu bangsa yaitu Bendera Merah Putih.
“Di samping untuk menyemarakkan HUT ke-79 RI, Kabupaten Agam mengambil momen ini sebagai peringatan 31 tahun perpindahan Ibu Kota Kabupaten Agam dari Bukittinggi ke Lubuk Basung,” ujar Andri di halaman Kantor Bupati Agam, Provinsi Sumatra Barat (Sumbar) pada Jumat (19/7/2024).
Pencanangan ini dilakukan usai melaksanakan upacara peringatan 31 tahun Lubuk Basung sebagai Ibu Kota Pemkab Agam dan Hari Koperasi ke-77.
Pencanangan gerakan nasional 10 juta Bendera Merah Putih ini juga menjadi momen bersejarah untuk memperingati 31 tahun perpindahan ibu kota Kabupaten Agam serta Hari Koperasi ke-77. Upaya ini diharapkan dapat meningkatkan rasa nasionalisme dan kebersamaan di antara masyarakat.