- Oleh Farizzy Adhy Rachman
- Selasa, 31 Desember 2024 | 15:55 WIB
: Seremoni Penyerahan Kunci Hunian Rusunawa Pasar Rumput oleh Menteri PKP Maruarar Sirait, Mendagri Tito Karnavian, Pj DKI Jakarta Teguh Setyabudi, Dirut PD Pasar Jaya, Agus Himawan kepada masyarakat pada Kamis (28/11/2024)/Foto : Humas Kementerian PKP/Ristyan Mega Putra
Oleh Farizzy Adhy Rachman, Kamis, 28 November 2024 | 16:44 WIB - Redaktur: Untung S - 167
Jakarta, InfoPublik – Menteri Perumahan dan Kawasan Permukiman (PKP) Maruarar Sirait secara simbolis menyerahkan kunci Rusun Pasar Rumput kepada sejumlah penghuni dari berbagai latar belakang, Kamis (28/11/2024). Hunian vertikal ini akan dihuni oleh guru, ASN, TNI, hingga wartawan dengan harga sewa murah dan fasilitas yang memadai.
Dalam sambutannya, Maruarar berharap PD Pasar Jaya dapat mengelola rusun ini dengan baik, mengingat tingginya minat masyarakat untuk tinggal di rusun tersebut. “Kini Rusun Pasar Rumput bisa dihuni warga dengan harga sewa terjangkau dan fasilitas memadai. Lokasinya juga strategis,” ujarnya dalam keterangan yang diterima InfoPublik.
Maruarar menegaskan bahwa pemerintah terus berkomitmen menyediakan hunian layak melalui Program 3 Juta Rumah. Ia menambahkan, konsep hunian di Rusun Pasar Rumput dirancang untuk mendekatkan warga ke tempat kerja dan fasilitas transportasi, sehingga meringankan beban biaya hidup. “Proses penghunian ini adalah langkah konkret. Kolaborasi dengan berbagai kementerian dan dukungan langsung dari Presiden RI Prabowo Subianto sangat penting,” jelasnya.
Dalam kesempatan yang sama, Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tito Karnavian juga menyoroti pentingnya program ini. Ia memuji langkah cepat Menteri PKP dalam merangkul berbagai pihak untuk menyukseskan program ini. “Masih banyak masyarakat yang membutuhkan hunian layak. Presiden ingin program ini fokus, makanya dibentuk Kementerian PKP terpisah dari PUPR,” kata Tito.
Sementara itu, Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Teguh Setyabudi menyampaikan bahwa Rusun Pasar Rumput ini memiliki 1.984 unit hunian. Hingga kini, sebanyak 1.314 calon penghuni telah mendaftar, dengan 334 di antaranya sudah menyelesaikan proses administrasi. “Penghuni berasal dari ASN, guru, TNI, Polri, pedagang UMKM, hingga generasi milenial,” jelas Teguh.
Sebagai informasi, Rusun Pasar Rumput menyediakan dua tipe unit, yakni tipe hook seluas 38 meter persegi dan tipe standar 36 meter persegi, masing-masing dilengkapi fasilitas air PDAM dan listrik 1.300 watt. Area rusun juga memiliki fasilitas umum seperti pasar tradisional, klinik kesehatan, taman, balai warga, PAUD, ATM Center, dan Jakmart.
Salah satu penghuni, Mardian, merasa bersyukur bisa tinggal di Rusun Pasar Rumput. Dengan penghunian rusun ini, pemerintah berharap dapat terus mendukung masyarakat dalam memperoleh hunian layak yang terjangkau dan nyaman. “Lokasinya strategis dan dekat dengan tempat kerja saya di Pasar Rumput. Selain menghemat biaya, fasilitasnya lengkap dan nyaman,” katanya.
Acara serah terima kunci sendiri dilakukan kepada enam perwakilan penghuni, termasuk dari Aparatur Sipil Negara (ASN), guru, TNI, dan wartawan. Menteri PKP bersama Mendagri Tito Karnavian, Pj. Gubernur DKI Jakarta Teguh Setyabudi, dan Direktur Utama (Dirut) PD Pasar Jaya, Agus Himawan hadir dalam prosesi ini. Ratusan warga terlihat antusias sejak pagi untuk menyelesaikan administrasi penghunian.