Plt Gubernur Malut Tegaskan Perombakan JPTP Segera Dilakukan

: Plt. Gubernur Maluku Utara, Al Yasin Ali. Foto: Yudi


Oleh MC KOTA TIDORE, Selasa, 16 Januari 2024 | 12:08 WIB - Redaktur: Yudi Rahmat - 103


Sofifi, Infopublik -  Pelaksana Tugas Gubernur Maluku Utara (Malut), Al Yasin Ali menegaskan telah mendapat restu Badan Kepegawaian Negara (BKN) dan Kemendagri, untuk merombak pada jabatan eselon II atau Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama (JPTP).  Hal tersebut disampaikan Plt. Gubernur Al Yasin Ali di Sofifi, Senin (15/1/2024).

Al Yasin Ali mengatakan, usai kembali dari Jakarta untuk berkoordinasi dengan lembaga negara yang berwenang memberikan rekomendasi ke kepala daerah terkait pergantian kepala OPD. 

"Jadi saya ke BKN MenpanRB dan Mendagri itu kordinasi soal rolling dan ketiga lembaga itu suda menyetujui,”ujar Al Yasin 

Bahkan, kata Al Yasin, panitia seleksi atau Pansel yang dibentuk sebelumnya akan diganti. Dirinya bakal kembali ke Jakarta untuk melaporkan rencana perombakan sekaligus tim Pansel. 

"Sehingga hari jumat saya harus bawah surat tersebut ke tiga lembaga kembali melapor,”ucap Plt. Gubernur. 

Al Yasin kembali menegaskan bahwa Pansel akan dibentuk pada Selasa 23 Januari 2024, setelah suratnya disetujui. Untuk itu, inga mengingatkan kepada ASN yang saat ini menduduki jabatan, untuk siap dievaluasi. 

"Jadi kalau ada yang jabatannya lewat dari 5-10 tahun itu ingat ingat diri suda karena suda pasti di evaluasi,“ungkapnya. Wahyudi Yahya/MC Tidore

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh Farizzy Adhy Rachman
  • Senin, 16 September 2024 | 12:10 WIB
PON XXI 2024 Aceh-Sumut : Jakarta Masih Di Pucuk Klasemen dengan 282 Medali
  • Oleh MC KOTA TIDORE
  • Minggu, 15 September 2024 | 23:57 WIB
94 Tahanan Rutan Ternate Telah Terdaftar dalam DPT Pilkada 2024
  • Oleh MC KOTA TIDORE
  • Jumat, 13 September 2024 | 07:32 WIB
BMKG Peringatkan Peningkatan Kecepatan Angin dan Gelombang Tinggi di Maluku Utara
  • Oleh MC KOTA TIDORE
  • Sabtu, 14 September 2024 | 08:54 WIB
20 Anggota DPRD Halmahera Tengah Periode 2024-2029 Resmi Dilantik
  • Oleh MC KOTA TIDORE
  • Jumat, 13 September 2024 | 07:27 WIB
Tingkatkan Kualitas Layanan Kesehatan, Dinkes Halmahera Barat Gelar Kick Off ILP
  • Oleh MC KOTA TIDORE
  • Jumat, 13 September 2024 | 07:17 WIB
Cabor Sepatu Roda Tutup Kans Medali Maluku Utara pada PON XXI Aceh-Sumut 2024
  • Oleh MC KOTA TIDORE
  • Sabtu, 14 September 2024 | 09:04 WIB
LP3H Dorong Sertifikasi Halal Bagi UMKM di Maluku Utara
  • Oleh MC KOTA TIDORE
  • Kamis, 12 September 2024 | 14:35 WIB
Sekolah Lansia Tangguh Nusa Indah Bantu Pemberdayaan Manula di Halmahera Tengah