Pemprov Kalteng Gelar Kalteng Bersalawat di Seruyan

: Pemprov gelar Kalteng bersalawat di Seruyan - Foto : Mc Kab Seruyan


Oleh MC KAB SERUYAN, Sabtu, 9 November 2024 | 18:16 WIB - Redaktur: Eka Yonavilbia - 156


Kuala Pembuang, InfoPublik – Di Halaman Kantor Bupati Seruyan, Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah menggelar Kalteng Bersalawat di Kabupaten Seruyan, Jum’at 8/11/2024.
 
Dalam sambutannya gubernur yang dibacakan oleh Staf Ahli Gubernur Bidang Pemerintahan Hukum dan Politk Ahmad Husain menyatakan Kalteng Bersalawat ini kiranya dapat mempererat tali silaturahmi dan ukhuwah Islamiyah serta menambah kecintaan kepada baginda Rasulullah SAW.

Ia juga mengajak seluruh masyarakat untuk meneladani sifat Rasulullah SAW dan mengamalkan ahlak serta prilaku beliau dalam kehidupan.

“saya mengajak kita semua untuk meneladani sifat Rasulullah Shallallahu Alaihi Wasallam dan mengamalkan akhlak serta perilaku beliau dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara, dalam rangka membangun Kalimantan Tengah makin Berkah untuk Indonesia Maju,”
 
Pada Pelaksanaan kegiatan Kalteng bersaalawat kali ini mengundang Habib Ali Zainal Abidin dan penceramah Al Habib Idrus dan Al Habib Ahmad Al Habsyi.  
 
Gubernur berharap melalui majelis ini dapat memperkuat semangat persaudaraan dalam keberagaman.

“Melalui majelis ini kita harapkan bisa memperkuat semangat persaudaraan, dalam keberagaman dengan terus merawat kerukunan, toleransi dan rasa persatuan dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara, dengan demikian rasa kebersamaan akan senantiasa terpatri dalam kehidupan sehari-hari kita, masyarakat Seruyab pada khususnya dan masyarakat Kalimantan Tengah pada umumnya yang berlandaskan falsafah Huma Betang,”imbuhnya. (mc Kab Seruyan/RJ/Eyv).

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh MC KAB SERUYAN
  • Kamis, 14 November 2024 | 15:27 WIB
Damkar Seruyan Kukuhkan 100 Orang Relawan Pemadam Kebakaran
  • Oleh MC KAB SERUYAN
  • Rabu, 13 November 2024 | 19:02 WIB
SMA N 1 Kuala Pembuang Raih Juara Terbaik 1 Lomba Tari Kreasi Tingkat Provinsi
  • Oleh MC KAB SERUYAN
  • Rabu, 13 November 2024 | 19:27 WIB
Pj Bupati Seruyan Bersama Forkopimda Tinjau Gudang Logistik KPU Seruyan
  • Oleh MC KAB SERUYAN
  • Rabu, 13 November 2024 | 03:42 WIB
Dinkes Seruyan Peringati Hari Kesehatan Nasional ke-60
  • Oleh MC KAB SERUYAN
  • Selasa, 12 November 2024 | 03:54 WIB
Pj Bupati Seruyan Buka Rapat Koordinasi Bidang Kesehatan Masyarakat 2024
  • Oleh MC KAB SERUYAN
  • Sabtu, 9 November 2024 | 18:10 WIB
KPU Seruyan Gelar Debat Publik Kedua