- Oleh MC KOTA TIDORE
- Rabu, 20 November 2024 | 13:52 WIB
:
Oleh MC PROV RIAU, Sabtu, 12 Oktober 2024 | 16:16 WIB - Redaktur: Tri Antoro - 246
Pekanbaru, InfoPublik – Realisasi Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Provinsi Riau mencatat pertumbuhan positif pada triwulan II tahun 2024. Pendapatan dan belanja daerah menunjukkan peningkatan yang signifikan dibandingkan periode yang sama pada tahun sebelumnya.
Kepala Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Riau, Panji Achmad, melaporkan bahwa pendapatan daerah, baik dari Pemprov Riau maupun pemerintah kabupaten/kota, mencapai Rp15,93 triliun, atau tumbuh 9,94 persen dibandingkan dengan triwulan II tahun 2023 yang sebesar Rp14,94 triliun.
“Tidak hanya pendapatan, belanja daerah juga mengalami peningkatan. Pada triwulan II tahun 2024, belanja daerah tercatat sebesar Rp14,48 triliun, naik 15,84 persen year-on-year (yoy) dibandingkan Rp12,53 triliun pada periode yang sama tahun lalu,” ungkap Panji,melalui keterangan yang diterima pada Jumat (11/10/2024).
Pendapatan daerah yang direalisasikan Pemprov Riau pada triwulan II 2024 mencapai Rp4,64 triliun, tumbuh 13,44 persen dibandingkan triwulan II tahun 2023 yang tercatat Rp4,09 triliun. Peningkatan ini didorong oleh kenaikan pendapatan transfer dari pusat ke daerah sebesar 25,57 persen, serta peningkatan Pendapatan Asli Daerah (PAD) sebesar 5,44 persen.
Di sisi belanja, realisasi belanja Pemprov Riau juga mencatatkan pertumbuhan positif, yakni mencapai Rp3,99 triliun pada triwulan II 2024, meningkat 12,67 persen dibandingkan Rp3,54 triliun pada periode yang sama tahun 2023.
"Pertumbuhan terbesar pada belanja daerah terjadi pada komponen belanja operasi dan belanja modal, masing-masing tumbuh 21,71 persen dan 3,27 persen year-on-year," jelas Panji.
Pertumbuhan positif pada pendapatan dan belanja daerah ini mencerminkan upaya Pemprov Riau dalam mengelola keuangan daerah secara efektif serta mendorong pembangunan di berbagai sektor.
(Mediacenter Riau/mlb)