Terbaik dalam Inovasi Pelayanan Publik, Pemkab Cilacap Terima Penghargaan dari KemenPANRB

: Pj Bupati Cilacap, Mohamad Arief Irwanto menerima Penghargaan Penyelenggara Inovasi Pelayanan Publik Terbaik Tahun 2024 dari Menteri PANRB Abdullah Azwar Anas


Oleh MC KAB CILACAP, Selasa, 8 Oktober 2024 | 21:23 WIB - Redaktur: Santi Andriani - 136


Cilacap, InfoPublik – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Cilacap menerima ‘Penghargaan Penyelenggara Inovasi Pelayanan Publik Terbaik Tahun 2024’ dari Menteri PANRB Abdullah Azwar Anas. Penjabat Bupati Cilacap Mohamad Arief Irwanto mengatakan, pelayanan publik bukan hanya sekedar tugas administratif saja, tetapi manifestasi nilai-nilai pemerintah yang mencakup transparansi, akuntabilitas, keadilan dan pelayanan prima.

Penyerahan penghargaan berlangsung pada acara 'Gebyar Pelayanan Prima Tahun 2024' di Jakarta Selatan, Selasa (8/10/2024). Penghargaan meliputi penghargaan pembinaan layanan publik ramah kelompok rentan, penghargaan pemantauan keberlanjutan, dan replikasi inovasi (PKRI) dan pemantauan dan evaluasi kinerja penyelenggaraan pelayanan publik (PEKPPP)

“Acara ini dilaksanakan sebagai bentuk apresiasi atas berbagai upaya yang telah dilakukan oleh penyelenggara pelayanan publik,” jelas Arief Irwanto.

Tahun ini masih kata Arief, Pemerintah Kabupaten Cilacap meraih Penghargaan Penyelenggara Inovasi Pelayanan Publik Terbaik atas Inovasi “Gerak Cepat, Cermat dan Tepat Pelayanan Rawat Jalan 10 Menit”, di Puskesmas Sampang yang meraih Top 99 dari 216 inovasi yang diimplementasikan oleh perangkat daerah/unit kerja yang kemudian inovasi tersebut direplikasi oleh Puskesmas Kroya 1.

Mengapresiasi pencapaian ini Mohamad Arief Irwanto mengatakan bahwa ini menjadi bagian penting sebagai dasar untuk mengembangkan pelayanan publik yang lebih baik di Kabupaten Cilacap khususnya pada bidang kesehatan.

“Harapannya inovasi ini nanti bisa direplikasikan di puskesmas-puskesmas lain yang ada di Kabupaten Cilacap,” ucapnya.

Penghargaan kali ini  merupakan penghargaan kedua yang diraih Kabupaten Cilacap setelah sebelumnya pada tahun 2019, Barisan Sukarela Kebakaran (BALAKAR) to Respon Time, salah satu inovasi Pemerintah Kabupaten Cilacap dalam penanggulangan kebakaran, yang mendapatkan penghargaan Top 45 Kompetisi Inovasi Pelayanan Publik 2019. (my/kominfo)

 

 

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh MC KAB CILACAP
  • Jumat, 6 September 2024 | 17:31 WIB
Antisipasi Tsunami Megathrust, BNPB-Pemkab Cilacap Gelar Simulasi Gempa Bumi
  • Oleh MC KAB CILACAP
  • Rabu, 4 September 2024 | 13:00 WIB
Angka Kasus TB Anak di Cilacap Memprihatinkan, Butuh Perhatian Serius Pemda
  • Oleh MC KAB CILACAP
  • Kamis, 29 Agustus 2024 | 23:08 WIB
Pemkab Cilacap Terus Berupaya Meminimalisir Ancaman Zoonosis dan PIB
  • Oleh MC KAB CILACAP
  • Jumat, 23 Agustus 2024 | 23:11 WIB
Bantu Pelaksanaan Pilkada 2024, KPU Cilacap Bentuk Lima Tim Kelompok Kerja
  • Oleh MC KAB CILACAP
  • Rabu, 14 Agustus 2024 | 21:41 WIB
50 Anggota DPRD Cilacap 2024-2029 Dilantik, Diharap Jalankan Amanah Rakyat