- Oleh MC PROV GORONTALO
- Kamis, 31 Oktober 2024 | 15:24 WIB
: Dukuh Pabean, Kelurahan Karangasem Utara terendam banjir akibat hujan semalaman.
Oleh MC KAB BATANG, Kamis, 14 Maret 2024 | 15:18 WIB - Redaktur: Santi Andriani - 154
Batang, InfoPublik - Warga Kelurahan Karangasem Utara kembali dilanda banjir setinggi satu meter. Banjir yang disebabkan hujan lebat sejak semalam itu cukup mengagetkan warga, meski daerah tersebut seringkali jadi langganan banjir tiap tahunnya.
Salah seorang warga, Abdi mengatakan, peristiwa itu terjadi usai warga menjalankan ibadah salat tarawih, sehingga banyak warga yang segera mengungsikan barang-barang terutama elektronik ke tempat yang lebih tinggi.
“Di sini memang sudah jadi daerah langganan banjir, tertinggi bisa sampai lebih dari satu meter,” katanya, saat ditemui di Dukuh Pabean, Kelurahan Karangasem Utara, Kabupaten Batang, Kamis (14/3/2024).
Sampai saat ini warga masih bertahan di tempat tinggalnya dan belum berniat untuk mengungsi. “Di sini ada 100 warga dan biasanya kalau sudah tinggi ya ngungsi ke masjid atau rumah saudara yang lebih tinggi,” jelasnya.
Sementara itu, Kasi Trantib Kelurahan Karangasem Utara Wiranto membenarkan, banjir dengan ketinggian satu meter terjadi di sejumlah dukuh di Kelurahan Karangasem Utara. Sejumlah langkah cepat telah dilakukan seperti membangun dapur umum di area Kantor Kelurahan. Ada 250 porsi nasi dan lauknya yang dibagikan langsung ke kedua daerah tersebut.
“Untuk daerah pengungsian, sementara ini masih dikoordinasikan dengan RT setempat, mengingat selama Ramadan, masjid dan musala yang rutin dijadikan tempat pengungsian, masih digunakan untuk salat tarawih,” pungkasnya. (MC Batang, Jateng/Heri/Jumadi)