Tulang Bawang Torehkan Prestasi di MTQ Tingkat Provinsi

:


Oleh MC KAB TULANG BAWANG, Rabu, 2 Mei 2018 | 13:44 WIB - Redaktur: Elvira Inda Sari - 612


Tulang Bawang, InfoPublik - Kafilah Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) asal Kabupaten Tulangbawang Provinsi Lampung meraih juara 1 Tilawatil Qur’an kategori tingkat dewasa putri dan juara 3 Hibzil Qur’an tingkat anak – anak putri, yang diselenggarakan sejak 26 April hingga 2 Mei 2018 di Kota Bandar Lampung.

Wakil Bupati Tulangbawang Hendriwansyah dan OPD terkait menyambut kesuksesan tersebut dengan ikut menghadiri acara penutupan Musabaqoh Tilawatil Qur’an (MTQ) tingkat Povinsi Lampung ke-46, Tahun 2018, Selasa (1/5/2018).

Adapun prestasi yang diraih oleh kafilah MTQ asal Tulangbawang itu, juara 1 Tilawatil Qur’an kategori tingkat dewasa putri atas nama Putri Rizki Amelia dan juara 3 Hibzil Qur’an tingkat anak – anak putri atas nama Ike Wahyu Ningsih.

Bupati dan Wabup Tulang Bawang Bupati Tulang Bawang mengucapkan terimakasih kepada kafilah MTQ asal Tulangbawang yang telah berjuang keras untuk mengharumkan nama baik Kabupaten Sai Bumi Nengah Nyappur.

Kerja keras yang dibuktikan dengan suksesnya menyabet juara 1 dan 3 pada kategori Tilawatil Qur’an dan Hibzil Qur’an itu tentunya patut disyukuri, mengingat prestasi ini lebih baik dari pada Tahun sebelumnya.

“Alhamdulilah Kafilah MTQ asal Kabupaten Tulangbawang berhasil membawa pulang dua piala. Meskipun hanya mendapatkan dua piala, itu sudah membawa nama baik, sebab perwakilan Kafilah dari kabupaten lainnya juga hebat-hebat, sehingga menjadi kebanggaan tersendiri bagi kita, apalagi mengingat prestasi ini lebih baik dari Tahun 2017 lalu,” terang Hendriwansyah usai menghadiri acara penutupan MTQ oleh Asisten Bidang Kesra Provinsi Lampung.

Dalam gelaran MTQ ini, sebagaimana yg diharapkan Bupati dan Wabup Tuba, prestasi bukan hanya menjadi kebanggaan bagi kafilah saja. Tetapi menjadi kebanggaan seluruh masyarakat Tulangbawang, karena membawa harum nama Kabupaten di tingkat Provinsi Lampung.

“Kerja keras seluruh kafilah dan tim membuahkan hasil. Ini atas kerja sama yang terlaksana dengan baik, tepat dan terarah. Maka Bupati, Wakil Bupati beserta jajaran pemda Tuba ucapkan terima kasih kafilah dan oficial karena dengan sepenuh hati telah berjuang," katanya. (mctuba/ gusti/Vira)