DPRD Bone Bolango Dukung Kebijakan Pemerintah Daerah Pro Rakyat

:


Oleh MC Kabupaten Bone Bolango, Senin, 10 Oktober 2016 | 08:16 WIB - Redaktur: Eka Yonavilbia - 257


Bone Bolango, InfoPublik - Komitmen untuk tetap siap mendukung segala bentuk kebijakan pemerintah yang bersifat pro rakyat nampaknya masih terus menjadi prinsip kerja yang dipegang teguh jajaran DPRD Bone Bolango. Tak terkecuali yang diterapkan Ketua Komisi II DPRD Bone Bolango, Zulkarnain Ruchban.

Dirinya mengatakan bahwa akan siap mengawal segala bentuk kebijakan pemerintah yang bersifat pro rakyat. Apalagi bila program dan kebijakan itu sangat bersentuhan dengan niat dan visi pembangunan Bone Bolango.

“Saya tetap akan mengawal kebijakan pro rakyat sesuai amanah undang-undang sebagai lembaga pengawas, maka tentunya ini menjadi bentuk komitmen kami kepada rakyat Bone Bolango," tegasnya, Jumat (7/10).

Untuk itu, dia meminta seluruh instansi pemerintah di wilayah Bone Bolango dapat saling menyesuaikan kebijakan program tahun 2016. Sebab dengan hal itu akan terealisasi rencana pembangunan yang sudah dirancang dan disusun dapat berjalan maksimal baik secara pertumbuhan ekonomi dan kemajuan pembangunan Bone Bolango.

Dalam menempuh kebijakan itu, katanya,  tentu unsur Satuan Kerja Perangkat Daerah diharapkan dapat memperkuat barisan dalam membangun koordinasi informasi dan komunikasi yang baik termasuk dengan jajaran DPRD. Ini dimaksudkan untuk saling mendapatkan solusi dari setiap kali ada persoalan.

"Semoga kesadaran ini dapat pula dibina dari seluruh pihak penyelenggara pemerintahan daerah Bone Bolango,"ujarnya. (MC. Bone Bolango/Hms/Kadir/eyv)