Pj Gubernur Heru Luncurkan Buku Panduan Jakarta Menuju Top 20 Kota Global

: Peluncuran buku


Oleh Mukhammad Maulana Fajri, Selasa, 8 Oktober 2024 | 18:21 WIB - Redaktur: Untung S - 91


Jakarta, InfoPublik – Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono, secara resmi meluncurkan buku panduan pertama dalam rangkaian delapan seri yang membahas langkah-langkah strategis Jakarta menuju kota global. Buku yang berjudul "Jakarta’s Path to Top 20 Global City, Book 1: Jakarta’s Profile for Global Competitiveness" ini menyoroti aspek penting seperti ekonomi, sumber daya manusia, infrastruktur, dan masyarakat.

Peluncuran buku itu dilakukan bekerja sama dengan firma konsultan manajemen global Kearney, yang juga hadir dalam acara tersebut. Acara ini turut dihadiri oleh Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) DKI Jakarta, Atika Nur Rahmania, serta pakar ekonomi seperti Raden Pardede, dan perwakilan sektor swasta.

Pj Gubernur Heru menyampaikan bahwa visi Jakarta untuk menjadi kota global telah menjadi fokus sejak awal masa jabatannya. Arah pembangunan Jakarta saat ini difokuskan agar dapat bersaing dengan kota-kota besar dunia. Salah satu target besar Heru adalah meningkatkan peringkat Jakarta di Global City Index.

“Jakarta harus terus membangun infrastruktur dan ekonomi. Tahun lalu, kita berada di posisi 74, dan visi saya adalah naik ke peringkat 50, 40, hingga 20. Fokus pembangunan kami ada di bidang transportasi, UMKM, teknologi informasi (IT), dan lainnya,” ujar Heru pada Selasa (8/10/2024).

Pj Gubernur Heru berharap buku panduan ini bisa menjadi pedoman bagi seluruh jajaran Pemprov DKI dalam mendorong transformasi Jakarta menuju kota global.

“Hari ini kami meluncurkan buku 'Jakarta’s Path to Top 20 Global City'. Ada delapan buku yang akan membahas konsep dan strategi masa depan kita. Kepala dinas bisa melihatnya sebagai panduan untuk melangkah. Kami bersama Perangkat Daerah dan BUMD juga akan mendapatkan ilmu dari para ahli untuk membantu Jakarta menjadi kota global,” ungkapnya.

Heru juga menekankan pentingnya belajar dari kota-kota global lainnya seperti Osaka, yang berhasil mengeksplorasi identitas budaya lokal, Guangzhou dengan riset akademisnya, dan Melbourne yang fokus pada pembangunan kota cerdas. Ia mengingatkan bahwa Jakarta memiliki karakteristik unik yang tidak bisa dibandingkan dengan kota-kota lainnya.

“Jakarta memiliki potensi besar, dan untuk mencapai kota global, kita butuh sinergi antara perangkat daerah, lurah, camat, hingga BUMD,” lanjutnya.

Sementara itu, Kepala Bappeda DKI Jakarta, Atika Nur Rahmania, menyatakan bahwa buku ini menjadi peta strategis untuk langkah-langkah menuju pencapaian Jakarta sebagai kota global. "Buku ini diharapkan dapat mempererat sinergi dan menciptakan pemahaman yang lebih mendalam tentang visi Jakarta sebagai kota global terdepan," ujarnya.

Selain itu, acara ini juga menghadirkan diskusi panel yang menampilkan tokoh-tokoh ternama seperti Imam Rachman, Ketua Indonesia Financial Group (IFG), Sanath Kumar, CEO IDX, dan beberapa pakar lainnya. Diskusi tersebut membahas berbagai topik kunci, termasuk persaingan Jakarta di sektor industri dan ekonomi, peran pasar modal, serta strategi peningkatan kualitas tenaga kerja.

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh Mukhammad Maulana Fajri
  • Selasa, 8 Oktober 2024 | 18:25 WIB
Pemprov DKI Jakarta Gelar AMPL 2024, Dorong Kolaborasi untuk Jakarta Berkelanjutan
  • Oleh Mukhammad Maulana Fajri
  • Jumat, 4 Oktober 2024 | 15:56 WIB
Pemprov DKI Jakarta Luncurkan Program Penanggulangan DBD dengan Nyamuk Ber-Wolbachia
  • Oleh Mukhammad Maulana Fajri
  • Jumat, 13 September 2024 | 13:04 WIB
Pemprov DKI Jakarta Perkuat Ketahanan Pangan lewat Urban Farming
  • Oleh Mukhammad Maulana Fajri
  • Rabu, 11 September 2024 | 21:42 WIB
RSUD Tarakan Jakarta Tambah Layanan Baru: Penanganan TB RO, Luka Bakar, dan Stroke
  • Oleh Mukhammad Maulana Fajri
  • Rabu, 11 September 2024 | 21:23 WIB
Jakarta Perkuat Transportasi Publik, MRT Lin Timur-Barat Fase I Tahap I Resmi Dibangun
  • Oleh Mukhammad Maulana Fajri
  • Senin, 9 September 2024 | 13:25 WIB
Pj Gubernur Heru: Makan Bergizi Gratis Tingkatkan Semangat Belajar Siswa Jakarta