Minggu, 16 Maret 2025 19:13:25

Kesiapan Pelabuhan Tanjung Harapan Sudah Matang untuk Mudik Lebaran

:


Oleh MC KAB MERANTI, Sabtu, 15 Maret 2025 | 15:30 WIB - Redaktur: Tri Antoro - 99


Meranti, InfoPublik – Wakil Bupati (Wabup) Kepulauan Meranti, Muzamil Baharudin, melakukan peninjauan langsung ke Terminal Penumpang Tanjung Harapan, Selatpanjang, Kabupaten Kepulauan Meranti, Provinsi Riau pada Rabu (12/3/2025).

Kegiatan tersebut, dalam rangka memastikan kesiapan pelabuhan dalam menghadapi arus mudik Lebaran 2025. Fokus utama pemantauan meliputi:

  • Ketersediaan dan pengelolaan kantong parkir di sekitar pelabuhan.
  • Kondisi ruang tunggu penumpang domestik dan internasional.
  • Kesiapan petugas pelabuhan dalam menghadapi lonjakan pemudik.
  • Kebersihan toilet terminal dan fasilitas umum lainnya.
  • Keamanan dan kelancaran aktivitas di ponton pelabuhan.

Menurut Wabup Muzamil, perbaikan sistem parkir dan akses jalan masuk pelabuhan perlu ditingkatkan agar masyarakat merasa lebih nyaman selama periode mudik.

"Ke depan, kita upayakan ada portal parkir yang dikelola oleh Badan Operasional Pelabuhan (BOP). Kita juga bisa melakukan sharing anggaran melalui APBD untuk meningkatkan fasilitas pelabuhan agar lebih nyaman bagi masyarakat," ujar Muzamil.

Ia juga menambahkan bahwa arus mudik tahun ini menjadi lebih spesial karena bertepatan dengan perayaan Sembahyang Kubur bagi masyarakat Tionghoa di Kepulauan Meranti.

"Kami mengimbau seluruh pihak untuk bersama-sama menjaga kelancaran arus mudik, terutama dalam aspek keselamatan penumpang. Semoga semuanya berjalan lancar tanpa kendala," tambahnya.

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh MC KAB MANGGARAI BARAT
  • Jumat, 14 Maret 2025 | 07:39 WIB
Pemkab Manggarai Barat Perketat Pengawasan Rokok Ilegal, Satgas Resmi Dibentuk
  • Oleh MC KAB MOROWALI UTARA
  • Senin, 17 Maret 2025 | 02:00 WIB
Sinergi Masyarakat dan Pemerintah Kunci Menuju Indonesia Emas 2045
  • Oleh MC KAB BULELENG
  • Senin, 17 Maret 2025 | 01:29 WIB
Wabup Supriatna Dorong Peningkatan Kinerja Pelayanan di MPP Buleleng