- Oleh MC PROV JAWA TIMUR
- Senin, 25 November 2024 | 03:50 WIB
: Kadis Kominfo Sherlita RDA saat memberikan kata sambutan pada JDD 2024 di UMM. (Foto: Wahyu MC Jatim)
Oleh MC PROV JAWA TIMUR, Sabtu, 2 November 2024 | 22:35 WIB - Redaktur: Bonny Dwifriansyah - 191
Surabaya, InfoPublik – Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Provinsi Jawa Timur, Sherlita Ratna Dewi Agustin, memberikan kata sambutan pada kegiatan Jatim Developer Day (JDD) 2024 dengan tema “Membangun Ekosistem IT di Jawa Timur Melalui Komunitas” yang digelar oleh 35+ Komunitas IT Jawa Timur hari ini, Sabtu (2/11/2024), di Gedung Kuliah Bersama (GKB) IV Univeristas Muhammadiyah Malang.
Sherlita menyampaikan bahwa Pemerintah Provinsi Jawa Timur mengucapkan terima kasih karena Universitas Muhammadiyah Malang telah memberikan ruang untuk teman- teman komunitas informasi teknologi (IT) Jatim, sehingga JDD 2024 ini bisa diselenggarakan. Sherlita berharap kegiatan ini bisa memberi ruang baru pada ekosistem IT di Jawa Timur agar lebih baik.
Sherlita juga menjelaskan bagaimana posisi Jawa Timur dengan berpindahnya ibu kota negara ke Ibu Kota Nusantara (IKN). “Bahwa betapa beruntungnya Jatim dengan pindahnya ibu kota negara ke IKN yang justru meneguhkan posisi Jawa Timur sebagai Gerbang Nusantara Baru. Dilihat dari letak topografi, kondisi ekonomi Jatim, infrastrukturnya, dan yang lebih penting adalah bahwa Jatim adalah lumbung pangan nasional," tutur Sherlita.
Sebagai Gerbang Nusantara Baru, Sherlita menyampaikan Jatim juga telah menyiapkan teknologi informasinya, di mana pada 22 Oktober 2024 lalu, telah meluncurkan versi INA Digitalnya Jawa Timur yakni “Majapahit Digital” (Majadigi), sebuah Portal Layanan Digital Jawa Timur satu pintu untuk mengakses semua layanan digital Pemprov Jatim yang mudah, cepat, dan terintegrasi.
Sementara itu, Chief Research Narasio Data & Woman Techmakers Ambassador , Farida, mengatakan kegiatan Jatim Developer Day 2024 adalah acara tahunan komunitas teknologi dan merupakan kegiatan berkumpulnya semua para developer atau programer di komunitas-komunitas yang ada di Jawa Timur dengan tujuan untuk memfasilitasi kolaborasi antara komunitas, akademisi, pemerintah, dan industri teknologi di Jawa Timur.
Hal ini guna mendorong inovasi dan pertumbuhan sektor digital. Diharapkan, kegiatan dapat memuncilkan peluang-peluang baru untuk mengembangkan bisnis dan menciptakan lapangan kerja. Selain itu, acara ini juga menjadi momentum bagi pemerintah daerah untuk memberikan dukungan yang lebih konkret terhadap pengembangan sektor teknologi di Jawa Timur. (MC Jatim/ida-yan)