- Oleh MC KAB HULU SUNGAI UTARA
- Rabu, 30 Oktober 2024 | 11:33 WIB
: Rapat Tim Desk Pilkada Tahun 2024
Oleh MC KAB GAYO LUES, Rabu, 30 Oktober 2024 | 09:26 WIB - Redaktur: Juli - 44
Blangkejeren, InfoPublik - Pj Bupati Gayo Lues H. Jata mengingatkan seluruh lapisan masyarakat, para paslon dan pendukung untuk tetap menjaga kondusivitas jelang pemilihan Kepala Daerah 2024.
Hal tersebut ia sampaikan saat rapat tim desk pemilukada 2024 di Aula Setdakab Gayo Lues, Jumat (25/10/2024).
"Harapan kita semua harus berjalan dengan aman, damai, lancar hingga terpilih Kepala Daerah yang definitif yang akan membawa kesejukan dan kesejahteraan bagi masyarakat Aceh dan khususnya Kabupaten Gayo Lues," ujar Pj Bupati.
Ia menambahkan, agar keamanan dan kelancaran pelaksanaan pemilukada tersebut merupakan tugas bersama.
Hal senada disampaikan oleh Kasdim 0113/Gayo Lues Kapten Inf Iswan, ia berharap ke depannya pelaksanaan pemilukada di Kabupaten Gayo Lues dapat berjalan dengan baik dan tidak ada permasalahan.
"Diperhatikan juga untuk kotak suara jangan sampai ada yang rusak, harus betul-betul dilakukan pengecekan," ujarnya.
Kasatintelkam Polres Gayo Lues, Ipda Suheri berharap, para camat agar menyampaikan kepada para Kepala Desa agar jika ada pasangan calon yang melakukan kampanye jangan ada yang menyudutkan.
"Di setiap desa pasti ada pendukungnya masing-masing, hal ini perlu dilakukan agar tidak ada konflik antara pendukung di desa tersebut," ujarnya.