HUT ke-79 TNI, Pj Sekda Kalbar Hadiri Ziarah Nasional: Hormati Jasa Para Pahlawan!

:


Oleh MC PROV KALIMANTAN BARAT, Jumat, 4 Oktober 2024 | 16:08 WIB - Redaktur: Tri Antoro - 169


Kubu Raya, InfoPublik – Penjabat (Pj) Sekretaris Daerah Provinsi Kalimantan Barat (Kalbar), Mohammad Bari, turut menghadiri acara Ziarah Nasional dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Tentara Nasional Indonesia (TNI) Tahun 2024. Acara ini digelar di Taman Makam Pahlawan Dharma Patria Jaya, Kabupaten Kubu Raya, Provinsi Kalbar, pada Jumat (4/10/2024).

Ziarah nasional tersebut diawali dengan upacara yang dipimpin oleh Komandan Lantamal XII, Laksamana Pertama TNI Avianto Rooswirawan, sebagai inspektur upacara. Kegiatan dimulai dengan prosesi peletakan karangan bunga di monumen Taman Makam Pahlawan Dharma Patria Jaya sebagai bentuk penghormatan kepada para pahlawan yang telah gugur dalam perjuangan demi kemerdekaan dan keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).

Setelah upacara, acara dilanjutkan dengan prosesi tabur bunga oleh seluruh peserta ziarah sebagai wujud penghormatan dan penghargaan terhadap jasa-jasa para pahlawan yang telah berjuang untuk bangsa dan negara.

“Mudah-mudahan di HUT ke-79 TNI ini, kita dapat semakin bersatu padu membangun NKRI dan menjaga keutuhan wilayah. Dirgahayu HUT TNI yang ke-79, semoga TNI selalu jaya dan menjadi pelindung bangsa,” ungkap Mohammad Bari.

TNI merayakan HUT-nya yang ke-79 pada 5 Oktober 2024 dengan tema “TNI Modern Bersama Rakyat Siap Mengawal Suksesi Kepemimpinan Nasional untuk Indonesia Maju”. Tema ini mencerminkan komitmen TNI untuk terus mendukung stabilitas dan pembangunan nasional bersama seluruh komponen masyarakat.

Perayaan HUT TNI di tahun ini diharapkan menjadi momentum penting untuk semakin menguatkan sinergi antara TNI, Polri, pemerintah, dan seluruh instansi terkait demi menjaga keutuhan dan kemajuan Indonesia.

(adpim/irf/nzr)

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh MC PROV KALIMANTAN BARAT
  • Selasa, 5 November 2024 | 12:14 WIB
Pj Sekda Kalbar: Sinergi DPRD dan Pemda Kunci Hadapi Tantangan Pembangunan
  • Oleh MC PROV KALIMANTAN BARAT
  • Sabtu, 2 November 2024 | 02:13 WIB
Optimalisasi Aset Daerah, Sekda Kalbar: Pengurus Barang Harus Teliti dan Terampil
  • Oleh MC PROV KALIMANTAN BARAT
  • Sabtu, 26 Oktober 2024 | 17:47 WIB
Pemprov Kalbar Dorong Transaksi Nontunai untuk Tingkatkan Efisiensi Pelayanan
  • Oleh MC PROV KALIMANTAN BARAT
  • Sabtu, 26 Oktober 2024 | 17:36 WIB
Pemprov Kalbar Dorong Penguatan Jaminan Sosial bagi Pekerja Desa
  • Oleh MC PROV KALIMANTAN BARAT
  • Sabtu, 26 Oktober 2024 | 19:00 WIB
Forum Staf Ahli 2024: Strategi Menuju Kalbar Maju dan Berkelanjutan
  • Oleh MC PROV KALIMANTAN BARAT
  • Selasa, 22 Oktober 2024 | 10:34 WIB
Optimalisasi Pendapatan Daerah, Pj Sekda Kalbar Ajak DPRD Fokus pada Pajak Sektor Unggulan
  • Oleh MC PROV KALIMANTAN BARAT
  • Kamis, 17 Oktober 2024 | 04:14 WIB
Luas Panen Padi Kalbar Meningkat 13,85 Persen, Pemprov Komitmen Jaga Produktivitas
  • Oleh MC PROV KALIMANTAN BARAT
  • Selasa, 15 Oktober 2024 | 13:53 WIB
Tingkatkan Kualitas Kerja DPRD, Pj Sekda Kalbar: Sinergi dan Kompetensi Jadi Prioritas