Dinas Pertanian Prov. Gorontalo Gelar Pelatihan Penyegaran Penyuluh Nonpendamping READSI

: Kegiatan pelatihan penyegaran bagi penyuluh nonpendamping Program READSI Angkatan VII di Hotel El Madina. (Foto: istimewa)


Oleh MC PROV GORONTALO, Rabu, 20 Maret 2024 | 06:09 WIB - Redaktur: Bonny Dwifriansyah - 255


Kota Gorontalo, InfoPublik – Dinas Pertanian Provinsi Gorontalo melaksanakan pelatihan penyegaran bagi penyuluh nonpendamping Program READSI angkatan VII. Kegiatan yang berlangsung selama tujuh hari (19-25/3/2024) di Hotel El Madina ini diikuti oleh penyuluh nonpendamping program READSI Kabupaten Gorontalo, dengan jumlah 18 orang (Angkatan VII).

“Program Rural Empowerment and Agricultural Development Scaling-up Initiative (READ-SI) merupakan perluasan Proyek Rural Empowerment and Agricultural Development (READ),” kata Muljady Mario, Kepala Dinas Pertanian Provinsi Gorontalo, Selasa (19/3/2024).

Output yang diharapkan pada pelatihan penyegaran bagi penyuluh nonpendamping program READSI Angkatan VII Kabupaten Gorontalo ini yaitu dapat meningkatnya kompetensi penyuluh untuk melakukan nonpendampingan kelompok tani di provinsi program READSI dalam rangka mendukung program utama Kementerian Pertanian.

Materi pelatihannya terdiri atas Kelompok Dasar, Kelompok Inti dan Kelompok Penunjang. Materi pelatihan yang terkandung dalam Kelompok Dasar berisi kebijakan program yang berhubungan dengan pelatihan yang akan dilaksanakan dengan bobot maksimum 10 persen.

Materi pelatihan yang terkandung dalam Kelompok Inti berkaitan dengan  kompetensi kerja yang diperlukan oleh peserta pelatihan dengan bobot minimum 80 persen. Sementara materi pelatihan yang terkandung dalam Kelompok Penunjang berkaitan dengan materi pendukung untuk pencapaian hasil pelatihan dengan bobot maksimum 10 persen. 

Muljady menjelaskan bahwa READ dinilai oleh Bappenas sebagai proyek yang sukses. READ telah berhasil memberdayakan petani kecil, meningkatkan pendapatan dan produksi, serta memperkuat lembaga tingkat desa dengan mengintegrasikan kegiatan produktivitas pertanian yang digerakkan masyarakat dalam satu paket lengkap dukungan, termasuk inovasi kemitraan publik-swasta dengan MARS untuk pengembangan kakao.

Dalam hal pendapatan rumah tangga, READ telah meningkatkan pendapatan rumah tangga yang ditargetkan, yaitu 40 persen rumah tangga berada di atas garis kemiskinan, dan 83 persen pendapatan mereka berasal dari pertanian.

Dalam hal pemberdayaan perempuan, READ telah meningkatkan partisipasi perempuan dalam proses pengambilan keputusan di tingkat rumah tangga dan desa, serta meningkatkan akses perempuan ke sumber ekonomi, pertanian, dan keuangan.

Berdasarkan hasil READ tersebut, Pemerintah Indonesia menunjukkan perlunya melanjutkan kerja sama dengan IFAD dengan memperluas ruang lingkup READ.

Pada 8 Januari 2018, IFAD dan Pemerintah Indonesia telah menandatangani perjanjian dukungan pembiayaan untuk program READSI. READSI dirancang sebagai model pendekatan pembaruan READ, dan akan mengubah paradigma proyek yang berdiri sendiri menjadi pendekatan program inklusif yang bertujuan untuk menarik investor swasta dan masyarakat untuk berpartisipasi dalam kegiatan program.

Salah satu kegiatan pada sub komponen 2.1 yang dilaksanakan pada tahun 2024 yaitu pelatihan penyegaran (teknis dan manajemen) bagi penyuluh pertanian.

Pelatihan penyegaran bagi penyuluh nonpendamping program READSI bertujuan untuk meningkatkan kompetensi penyuluh di BPP Lokasi Program READSI nonpendamping lokasi Program READSI.

Penyuluh pertanian didorong untuk membantu memecahkan permasalahan teknis dan manajemen berbasis problem based learning bagi keberlanjutan usaha tani.

Sehubungan dengan hal tersebut, Program READSI bekerja sama dengan UPT Pelatihan Pertanian lingkup BPPSDMP dan UPTD Pelatihan Provinsi Gorontalo di wilayah Program READSI untuk melaksanakan kegiatan pelatihan penyegaran bagi penyuluh nonpendamping program READSI Angkatan VII. (mcgprontaloprov/oman)

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh MC PROV GORONTALO
  • Jumat, 22 November 2024 | 08:19 WIB
Dinas LHK Gorontalo Berikan Fasilitas Pendukung bagi Polhut dan Penyuluh
  • Oleh Farizzy Adhy Rachman
  • Rabu, 20 November 2024 | 12:40 WIB
Wamenaker Apresiasi Peran Strategis APJATI Melindungi Pekerja Migran Indonesia
  • Oleh MC KAB AGAM
  • Sabtu, 16 November 2024 | 04:53 WIB
Pjs Bupati Agam: Branding Produk Kunci Kemajuan UMKM
  • Oleh MC KAB BANGKALAN
  • Rabu, 13 November 2024 | 06:13 WIB
Pemkab Bangkalan Gelar Pelatihan Konvensi Hak Anak