- Oleh MC KAB AGAM
- Selasa, 26 November 2024 | 09:31 WIB
:
Oleh MC KAB AGAM, Kamis, 22 Februari 2024 | 06:02 WIB - Redaktur: Eka Yonavilbia - 113
Agam, InfoPublik - Asisten I Setda Agam, Rahman menghadiri penilaian dasawisma berprestasi tingkat Sumatra Barat di Dasawisma Kabun, Nagari Koto Panjang, Kecamatan IV Koto, Rabu (21/2/2024).
Dalam sambutannya, Bupati Agam menyampaikan apresiasinya terhadap inisiatif masyarakat dalam mengembangkan Dasawisma yang berprestasi.
“Saya bangga melihat semangat dan dedikasi TP PKK Agam dalam memajukan Dasawisma sampai di tingkat provinsi. Semoga, ini dapat menjadi barometer bagi Dasawisma nagari-nagari lain di Agam,” ujar Bupati.
Selain itu disampaikannya, penilaian dasawisma berprestasi ini melibatkan sejumlah kriteria, termasuk partisipasi dalam program-program sosial, kebersihan lingkungan, kreativitas dalam pengembangan potensi lokal, dan upaya pemenuhan kebutuhan dasar masyarakat.
Rahman berharap dengan segala keunggulan yang ada, Dasawisma Kabun dapat meraih prestasi dan menjadi yang terbaik dalam penilaian Dasawisma tingkat Provinsi Sumatra Barat 2024.
“Mudah-mudahan, Dasawisma Kabun dapat meraih prestasi dan menjadi yang terbaik,” harapnya. (MC Agam/Tori/Eyv)