SIPD-RI Sistem Pengelolaan Keuangan Terintegrasi dari Perencanaan Sampai Pertanggungjawaban

:


Oleh MC PROV GORONTALO, Jumat, 26 Januari 2024 | 05:47 WIB - Redaktur: Kusnadi - 182


Kota Gorontalo, InfoPublik - Pemerintah Provinsi Gorontalo mendorong penerapan aplikasi SIPD-RI secara keseluruhan dalam pengelolaan keuangan daerah.

Hal ini disampaikan Kepala Badan Keuangan Provinsi Gorontalo Sukril Gobel dalam memberikan arahan pada kegiatan bimbingan teknis penatausahaan keuangan daerah melalui aplikasi SIPD-RI kerja sama dengan Pusat Data dan Teknologi Informasi Kementerian Dalam Negeri di Lumire Hotel and Convention Center Jakarta.

Sukril Gobel mengungkapkan Pemerintah Provinsi Gorontalo dan pemerintah kabupaten/kota sepenuhnya telah menggunakan aplikasi SIPD-RI, yang merupakan sistem pengelolaan keuangan terintegrasi dari tahap perencanaan hingga pertanggungjawaban anggaran.

“Tujuan dilaksanakan kegiatan Bimtek ini adalah memberikan pemahaman dan penguasaan dalam pengelolaan keuangan khususnya penatausahaan keuangan dan meningkatkan kompetensi aparatur pemerintah daerah dalam pengelolaan keuangan sesuai dengan peraturan dan ketentuan yang baru,” kata Sukril, Kamis (25/1/2024..

Sukril Gobel berharap kepada seluruh peserta, untuk benar benar memanfaatkan forum ini dengan sebaik-baiknya dalam rangka meningkatkan kapasitas dan kapabilitas dalam pemanfaatan Aplikasi SIPD-RI di dalam pengelolaan keuangan daerah, sehingga Bimtek yang dilaksanakan pada saat ini akan memberikan dampak dalam peningkatan kualitas SDM pengelola keuangan daerah baik ditingkat provinsi maupun kabupaten kota. (mcgorontaloprov/farah)

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh MC PROV GORONTALO
  • Jumat, 28 Juni 2024 | 10:23 WIB
Satpol PP Provinsi Gorontalo Gelar Sosialisasi Pemanfaatan Aplikasi Sippedas
  • Oleh MC PROV GORONTALO
  • Jumat, 28 Juni 2024 | 07:16 WIB
Pemprov Gorontalo Luncurkan Aplikasi Pengurusan Izin Usaha Daerah
  • Oleh MC PROV GORONTALO
  • Kamis, 21 Maret 2024 | 06:24 WIB
Samsat Pembantu Hadir di Wonosari, Optimalkan Pajak Kendaraan
  • Oleh MC PROV GORONTALO
  • Senin, 18 Maret 2024 | 22:46 WIB
Pemprov Gorontalo dan Pemkab Bone Bolango Sepakati Penyerahan Aset
  • Oleh MC PROV GORONTALO
  • Senin, 18 Maret 2024 | 19:30 WIB
Pemprov Gorontalo Bakal Resmikan Samsat Pembantu Kecamatan Wonosari