SMPN 1 Tuban Gelar Kegiatan Pembinaan Sekolah Siaga Kependudukan

: Foto : Para siswa SMP Negeri 1 Tuban berpose bersama usai ikuti acara pembinaan SSK. (yavid)


Oleh MC KAB TUBAN, Jumat, 19 Januari 2024 | 15:43 WIB - Redaktur: Juli - 902


Tuban, InfoPublik –  Sekolah Menengah Pertama Negeri (SMPN) 1 Tuban menggelar kegiatan pembinaan Sekolah Siaga Kependudukan (SSK) di lapangan upacara sekolah setempat, Jumat (19/1/2024).
 
Kepala SMPN 1 Tuban Umirindiyah, S.Pd., M.M., mengatakan bahwa SSK merupakan program dari Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) untuk menekan angka jumlah penduduk, dengan memberikan edukasi kepada generasi muda agar sadar akan kependudukan.
 
“Untuk menanggulangi menekan kasus pernikahan dini, dan lebih mengutamakan prestasi di usia sekolah,” terang Umi, panggilan akrab Kepala SMPN 1 Tuban.
 
Implementasi SSK di sekolah, imbuhnya, dilakukan dengan mengintegrasikan materi kependudukan, keluarga berencana dan pembangunan keluarga ke dalam beberapa mata pelajaran. Sehingga tumbuh wawasan kepada peserta didik agar mereka dapat memahami permasalahan kependudukan di sekitar lingkungan mereka.
 
Saat ditanya alasan digelarnya pembinaan yang melibatkan seluruh siswa di SMPN 1 Tuban ini, ia menjelaskan bahwa program SSK ini dilakukan dalam menyikapi datangnya era bonus demografi yang puncaknya diperkirakan akan terjadi pada 2035 mendatang.
 
Dijelaskannya, bonus demografi sendiri merupakan suatu keadaan yang penduduknya masuk ke dalam usia produktif pada rentang usia 15-64 tahun. Jumlahnya lebih banyak dibandingkan dengan jumlah penduduk usia tidak produktif.
 
Dalam pembinaan tersebut, diberikan pemahaman yang lebih luas kepada peserta didik, dengan turut menghadirkan narasumber dari Dinas Komunikasi dan Informatika, Statistik dan Persandian (Diskominfo SP) Tuban yang membawakan materi tentang "Etika Bermedia Sosial", memberikan pandangan tentang bagaimana memanfaatkan media sosial secara etis.
 
Selain itu, Satuan Polisi Pamong Praja dan Pemadam Kebakaran juga turut berpartisipasi dengan menyampaikan materi tentang "Ketentraman, Ketertiban Umum, dan Kebakaran”.
 
“Tak hanya sekali, pembinaan juga kami lakukan dengan berkolaborasi bersama OPD yang ada di Kabupaten Tuban, untuk mendorong peserta didik SMPN 1 Tuban untuk mengembangkan potensi diri secara optimal,” tuturnya.
 
Disebutkan, dengan pengembangan potensi diri, Umi berharap, para peserta didik dapat menjadi generasi penerus yang berkualitas, memiliki sikap dan perilaku baik, serta pemahaman yang mendalam mengenai kependudukan. (yavid rahmat perwita/hei)