Awal Tahun, Lakukan Sidak, Sekda Malinau Apresiasi ASN yang Hadir

: Lakukan Sidak, Sekda Malinau Apresiasi ASN yang Hadir-Foto:Mc.Malinau


Oleh MC KAB MALINAU, Rabu, 3 Januari 2024 | 05:10 WIB - Redaktur: Eka Yonavilbia - 99


Malinau, InfoPublik - Sekretaris Daerah Kabupaten Malinau Ernes Silvanus menyatakan pihaknya melakukan sidak di awal tahun Sidak tersebut dilakukan melalui kunjungan  ke Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di lingkungan Kantor Bupati Malinau, Selasa (2/1/2024).

Demikian pernyataan itu disampaikannya usai melaksanakan apel perdana pasca libur tahun baru. Dalam sidak ini, Sekda Malinau di dampingi Kepala BKPP, Kabag Ortala dan Kabag Hukum.

Seperti yang diketahui, pasca-menjalani libur nasional, setiap ASN diwajibkan untuk hadir kembali bekerja melaksanakan tugasnya. Pemerintah pun diminta untuk melakukan evaluasi tingkat kehadiran terhadap ASN.

Bagi ASN yang tidak hadir tanpa keterangan maupun ijin yang tidak mendasar maka akan dinyatakan alpa (tidak hadir). Toleransi hanya diberikan kepada mereka yang tidak hadir karena sakit atau hal lain yang mendasar sesuai ketentuan yang berlaku.

Untuk itu, dalam sidak ini, Sekda Malinau Ernes Silvanus memberikan apresiasi kepada seluruh ASN yang hadir bekerja pada hari ini.

Ia juga mengajak kepada semua ASN untuk bekerja sesuai dengan tugas dan tanggung jawabnya serta melakukan evaluasi terhadap apa yang sudah dikerjakan.

Kepada pimpinan, dirinya mengajak untuk tidak ragu memberikan apresiasi kepada staf atas kinerjanya.

"Mari bekerja sebagai tim, pimpinan perhatikan staf, beri penghargaan jika memang pekerjaannya layak untuk diapresiasi," ujarnya.

Demikian juga dengan staf, katanya, bantu pimpinan dalam pekerjaannya jika memang staf lebih paham.

"Ingat kata Yansen, pimpinan yang baik berasal dari staf yang baik," ungkapnya mengutip perkataan bupati Malinau sebelumnya.

"Teruslah bersemangat dan bekerja sama. Saya ada untuk semua. Bersama kita pasti bisa dan salam harmonis untuk kita semua,” tutupnya. (Mc.Malinau/Eyv)

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh MC KAB NAGAN RAYA
  • Kamis, 21 November 2024 | 23:06 WIB
Tingkatkan Integrasi Data di Portal Sata Nara, Diskominfo Nagan Raya Gelar Bimtek
  • Oleh MC PROV GORONTALO
  • Selasa, 19 November 2024 | 08:32 WIB
Aplikasi Sidak Sosial Diharapkan Mempermudah Pengurusan SIOP LKS/LKSA
  • Oleh MC PROV GORONTALO
  • Selasa, 19 November 2024 | 07:17 WIB
Pj Gubernur Gorontalo Luncurkan Aplikasi Sidak Sosial
  • Oleh Eko Budiono
  • Kamis, 14 November 2024 | 11:51 WIB
Pertamina Patra Niaga Tindak Tegas SPBU di Yogyakarta yang Melanggar Aturan
  • Oleh MC KAB MALINAU
  • Rabu, 13 November 2024 | 11:22 WIB
Penyediaan RTH Kawasan Perkotaan, Sekda: Maksimalkan untuk Pendapatan Daerah