- Oleh MC KAB BALANGAN
- Selasa, 19 November 2024 | 14:59 WIB
:
Oleh MC KAB SUMBAWA BARAT, Selasa, 5 Desember 2023 | 07:12 WIB - Redaktur: Kusnadi - 166
Sumbawa Barat, InfoPublik – Sebanyak 15 pejabat Pemerintah Kabupaten Sumbawa Barat (KSB), Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB) resmi mengajukan berkas lamaran ke panitia seleksi (Pansel) 4 Jabatan Pimpinan Tinggi (JPT) Pratama.
‘’Sejak dibuka tanggal 24 November sampai 4 Desember 2023, total yang sudah memasukkan berkas sebanyak 15 orang,’’ jelas Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Sumbawa Barat, H. Abdul Malik, Senin siang (4/11/2023).
15 pejabat ini mendaftar untuk empat posisi JPT, yaitu Kepala Dinas Lingkungan Hidup, Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans), Kepala Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan dan Kepala Dinas Koperasi, Perindustrian dan Perdagangan. Jumlah tersebut diakui H. Malik sudah memenuhi syarat untuk dilanjutkan ke tahapan seleksi berikutnya.
‘’Syarat minimal tiga orang setiap jabatan. Dan semuanya terisi dan ini bisa dilanjutkan ke tahapan selanjutnya,’’ paparnya.
Sementara pengisian 2 JPT yang saat ini kosong yaitu Staf Ahli Bupati dan Kepala Dinas Sosial (Kadisos) menurut H. Malik akan dilakukan dengan menggeser JPT yang ada saat ini.
‘’Setelah 2 posisi ini diisi, jabatan yang lowong itu nanti yang akan di pansel lagi,’’ urainya.
Adapun tahapan dan jadwal seleksi tambah H. Abdul Malik, pengumuman dimulai tanggal 24 November 2023, pendaftaran dan penerimaan bukti pendaftaran dimulai tanggal 24 November 2023 sampai dengan 4 Desember 2023. Seleksi administrasi 25 November 2023 sampai 5 Desember 2023. Pengumuman hasil seleksi administrasi 5 Desember 2023. Penelusuran rekam jejak tanggal 5 sampai 8 Desember 2023. Penilaian kompetensi tanggal 5 sampai dengan tanggal 9 Desember 2023. Penulisan makalah 11 Desember 2023, presentasi makalah dan wawancara 12 Desember 2023 sampai dengan 14 Desember 2023. Penyampaian hasil akhir pada Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN) dan Pejabat Pembina Kepegawaian (PPK) 15 Desember 2023 dan pengumuman hasil akhir 21 Desember 2023.
‘’Rencana pelantikan 2 Januari 2024, jadwal tentatif,’’ tutupnya. (MC Sumbawa Barat)