Pemda Tolitoli Memberikan Bonus dan Insentif kepada Atlet dan Official Berprestasi

:


Oleh Kabupaten Tolitoli, Kamis, 8 Juni 2023 | 10:12 WIB - Redaktur: Kusnadi - 177


Tolitoli, InfoPublik - Komite Olahrga Nasional (KONI) Kab. Tolitoli menggelar acara penyerahan Insentif dan Bonus bagi para atlet serta official berprestasi pada  Pekan Olahraga Provinsi (Poprov) ke-IX Sulteng di Kabupaten Banggai, bulan Desember Tahun 2022 lalu, bertempat di Aula Kediaman Bupati Pukul 15.30 Wita,  Rabu, (07/06/2023). Bonus berdasarkan medali yang diterima. 

Pemerintah Daerah Kab. Tolitoli melalui KONI Kab. Tolitoli memberikan bonus dengan total jumlah Rp1.034.500.000 yang masing-masing Bonus Pelatih sebesar Rp234.000.000, dan bonus Atlet berprestasi sebesar Rp800.500.000. Semua bonus Atlet dan Pelatih dibayarkan dengan sistem pembayaran non tunai

Bupati Tolitoli Amran Hi. Yahya dalam sambutannya mengatakan, pemberian bonus dan Insentif kali ini merupakan apresiasi dan penghargaan Pemda Kab. Tolitoli yang diberikan kepada Atlet dan pelatih berprestasi, dengan harapan dapat memberikan motivasi untuk peningkatan prestasi dalam mengharumkan nama Kab. Tolitoli pada setiap event olahraga baik di tingkat Provinsi, Nasional maupun Internasional. 

"Perjalanan tugas kita untuk membuktikan dunia olahraga di Kab. Tolitoli masih panjang, untuk itu kami tekankan agar seluruh pihak baik itu Atlet, Pelatih, Official dan pengurus Cabang Olahraga harus melakukan pembinaan secara berkelanjutan," ucap bupati Amran Hi. Yahya. 

Mansyur Pondang, selaku Ketua Kontingen Porprov ke-IX Kab. Tolitoli, mengatakan bahwa jumlah Cabang Olahraga (Cabor) yang diikutkan pada Porprov Sulteng sebanyak 23 Cabor dengan kekuatan 264 orang Atlet serta didukung oleh 42 Manager Kontingen.

Disampaikan, hasil yang diperoleh dari 23 Cabor di Porprov Kab. Banggai, sebanyak 8 Cabor yang mendapatkan Medali Emas,antara lain Cabor Panjat Tebing sebanyak 6 keping, Cabor Taekwondo sebanyak 4 keping, Cabor Atletik sebanyak 3 Keping, kemudian 5 Cabor yang mendapatkan masing-masing 1 medali emas yaitu cabor Pencak silat, Karate, Tenis Lapangan, Billiard dan Sepeda. 

Sementara itu, Ketua KONI Cabang Kab. Tolitoli Hi. Moh. Saleh Bantilan, SH, MH, mengapresiasi atas dukungan dan partisipasi Pemda Tolitoli yang memberikan perhatiannya begitu besar terhadap perkembangan olahraga di Kab. Tolitoli. (Dinas Kominfo, Persandian dan Statistik Kab. Tolitoli/Risdawaty)