:
Oleh MC KAB SORONG, Rabu, 24 Mei 2023 | 05:09 WIB - Redaktur: Tobari - 193
Aimas, InfoPublik - Pj Bupati Sorong Yan Piet Moso, S.Sos, MM, M.AP menyatakan, dirinya memberikan dukungan penuh atas proyek perubahan yang dilakukan oleh Reformer PKN (Pelatihan Kepemimpinan Nasioanal) tingkat II angkatan pertama tahun 2023 pada Lembaga Administrasi Negara (LAN).
Yaitu atas nama Reformer Mustika Baeduri, AP, M.Si, selaku Staf Ahli Deputi Bidang Hukum dan Politik dinilai sangat relevan sesuai kebutuhan.
Adapun judulnya, yakni Strategi Peningkatan Keamanan, Ketentraman dan Ketertiban yang Terkendali dan Terintegrasi di Kabupaten Sorong.
Melalui proyek perbahan ini, kata Moso, dapat menjawab keresahan masyarakat. Terkait keamanan, ketentraman dan keteriban lewat platform SIMANTAP ini, masyarakat bisa melaporkan segala bentuk tindak kejahatan yang terjadi di lingkungan di sekitar mereka.
Demikian pernyataan dukungan disampaikan Moso kepada sejumlah awak media di Aimas Hotel, Selasa (23/5/2023).
Di sini masyarakat harus berperan aktif dalam menjaga keamanan, ketentraman dan ketertiban.
“Bukan hanya menjadi tanggung jawab pemerintah, yang dalam hal ini Satpol-PP, Polres dan juga TNI, tapi semua ini menjadi tanggung jawab kita bersama,” ujar Moso di hadapan para Reformer, yang turut menyaksikan pernyataan sikap dukungan Pj Bupati Sorong yang lagi sedang disorot awak media.
Semoga, melalui proyek perubahan yang dilakukan oleh Reformer ini akan dapat meningkatkan pelayanan keamanan, kententraman dan ketertiban di Kabupaten Sorong.
Untuk mewujudkan masyarakat Kabupaten Sorong yang sejahtera, aman, mandiri, religius, dan tangguh, sebut Moso.
Tentunya pemerintah dan Penjabat Bupati Sorong mendukung proyek perubahan ini sebagai inovasi yang digagas oleh Reformer.
Karena Pemkab Sorong telah berkomitmen untuk menjadi daerah ini sebagai rumah Pancasila atau rumah kebhinnekaan bagi semua orang yang ada di wilayah ini.
Sekiranya, selaku Penjabat Bupati Sorong, kami sangat mendukung proyek perubahan ini untuk dapat diterapkan dan dilaksanakan di wilayah Pemerintahan Kabupaten Sorong.
Di penghujung pernyataan dukungannya, Pj Bupati Yan Piet Moso menyampaikan Salam SIMANTAP!!!(MC Kab. Sorong/rim/toeb)