Asisten I Bahas Teknis Keberangkatan 970 JCH Pekanbaru

:


Oleh MC KOTA PEKANBARU, Kamis, 13 April 2023 | 12:41 WIB - Redaktur: Tobari - 115


Pekanbaru, InfoPublik - Asisten I Bidang Pemerintah dan Kesejahteraan (Kesra) Sekretariat Daerah Kota (Setdako) Pekanbaru Masykur Tarmizi membahas teknis keberangkatan jemaah calon haji (JCH). Untuk Pekanbaru, JCH yang akan berangkat haji sebanyak 970 orang pada tahun ini.

"Hari ini, saya mengikuti teknis penyelenggaraan haji. Namun, teknis yang lebih detail itu dibahas oleh Pemprov Riau dan Kantor Wilayah (Kanwil) Kementerian Agama (Kemenag)," kata Asisten I Masykur Tarmizi usai rapat persiapan pemberangkatan JCH di Ruang Melati kantor gubernur Riau, Rabu (12/4/2023).

Pemko Pekanbaru tidak terlalu membahas hal-hal teknis. Hal-hal teknis itu hanya dipaparkan Asisten I Setdaprov Riau Masrul Kasmy dan Kepala Kanwil Kemenag Riau Mahyudin.

"Jadi, kami hanya menerima saja aturan yang telah disepakati antar Pemprov Riau dengan Kanwil Kemenag," ucap Masykur.

Jumlah JCH asal Pekanbaru sebanyak 970 orang. Rinciannya, porsi urut 925 orang dan lansia 45 orang. "Satu kloter sekitar 370 orang. Jadi, ada dua kloter lebih dari Pekanbaru yang akan naik haji," jelas Masykur.

Sebagaimana disampaikan Kakanwil Kemenag Mahyudin dalam rapat tadi, JCH direncanakan masuk asrama pada 23 Mei 2023 secara nasional. Pemko belum bisa memastikan JCH Riau, termasuk Pekanbaru, masuk rombongan ini.

Pada 24 Mei, kloter pertama berangkat ke Madinah. JCH berangkat dari Pekanbaru ke Batam untuk transit. Kemudian, JCH langsung diterbangkan dari Batam ke Madinah atau Jeddah.

"Kami juga belum mengetahui JCH Riau bagian dari kloter pertama ini. Semua tergantung jadwal keberangkatan dari pemerintah pusat," sebut Masykur.

Kloter awal pemulangan jemaah haji dijadwalkan pada 4 Juli. Sedangkan kloter terakhir pemulangan jemaah hji dari Arab Saudi pada 2 Agustus. (Kominfo11Pku/RD5/toeb)