:
Oleh MC KAB BENGKULU UTARA, Kamis, 20 September 2018 | 07:43 WIB - Redaktur: Kusnadi - 627
Arga Makmur, InfoPublik – Upaya Pemerintah Kabupaten Bengkulu Utara melakukan renovasi Masjid Agung Kota Arga Makmur dimulai dengan peletakan batu pertama pembangunan menara, Selasa (18/9).
Renovasi Masjid Agung menggunakan dana APBD, khusus pembangunan menara Pemkab Bengkulu Utara melibatkan pihak swasta melalui program Corporate Social Responsibility (CSR).
Bupati Bengkulu Utara, Ir. H Mian mengatakann tentunya pembangunan akan dilakukan secara bertahap. “Peletakan batu pertama ini merupakan tonggak pelaksanaan renovasi Masjid Agung,” jelas Bupati Mian
Dalam kesempatan tersebut Ir.H Mian juga langsung menyerahkan dana Kegiatan program Penyediaan Air Minum dan Sanitasi Berbasis Masyarakat (Pamsimas) pada kepala desa yang mendapatkan bantuan program tersebut.
Mian mengatakan program ini sangat penting karena terkait kebutuhan dasar masyarakat terutama jaringam air bersih. Sehingga masyarakat bisa mendapatkan sarana air bersih yang bisa digunakan untuk kebutuhan sehari hari.
“kita berikan pada desa-desa yang memang kesulitan air bersih,”ujarnya.
Tak hanya itu sanitasi juga sangat penting bagi masyarakat dan berkaitan langsung dengan kesehatan masyarakat . Ia meminta masyarakat yang mengerjakan ini bisa segera menyelesaikan pembangunan hingga tidak Samapi akhir tahun
“Pembangunan sangat dibutuhkan masyarakat, harapan kita setiap tahun bisa dilakukan pembangunan sama di desa -desa yang membutuhkannya,” terangnya.
Peletakan batu pertama pembangunan menara mesjid Agung Baitul Makmur ini juga dihadiri Wakil Bupati Arie Septia Adinata dan Sekda Hariyadi, Kadis PUPR Kabupaten Bengkulu Utara Heru Susanto ST MT, jajaran Direksi PT Sandabi Indah Lestari, serta Anggota DPRD Bengkulu Utara, unsur Forkopimda Bengkulu Utara, Kepala OPD di lingkungan Pemkab Bengkulu Utara, BUMN dan BUMD.
Kegiatan tersebut sekaligus menyambut Tahun Baru Islam 1 Muharram 1440 H. Selain peletakan batu pertama, juga dilakukan MoU perjanjian oleh PT Sandabi Indah Lestari (PT SIL), penyerahan dana hibah yakni Pamsimas dan DAK Sanitasi serta pembagian CSR.(MC Bengkulu Utara/DC)