Kegiatan TMMD Akan Melakukan Pengaspalan Jalan 630 Meter

:


Oleh MC Kabupaten Sleman, Rabu, 4 Mei 2016 | 12:50 WIB - Redaktur: Kusnadi - 457


Sleman, InfoPublik - TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD)  Sengkuyung ke 96 Tahap I tahun anggaran 2016 di wilayah Kodim 0732 Sleman dibuka Penjabat Sekda Sleman, Drs Iswoyo Hadiwarno, Selasa (3/5), mewakili Panglima Kodam IV Diponegoro.

Dandim Sleman, Letkol Arm Djoko Sujarwo mengatakan,  dana yang dipergunakan untuk TMMD Sleman  berasal dari APBD DIY sebesar Rp75 juta, APBD Kabupaten Sleman sebesar Rp 150 juta, hingga totalnya Rp225 juta .

"Di samping dari APBD juga swadaya masyarakat berupa tenaga perhari sekitar 50 orang senilai sekitar Rp 50 juta," kata Djoko di sela-sela pembukaan TMMD Sengkuyung Sleman di lapangan Seyegan, Selasa (3/5).

Menurut Djoko, sasaran fisik TMMD Sengkuyung ke-96  berupa pengaspalan jalan sepanjang 630 meter dan lebar 3 meter, corblok jalan sepanjang 300 m lebar 3 meter dan bedah rumah 3 unit.

Sedang sasaran non fisik berupa penyuluhan wawasan kebangsaan, penyuluhan Kesehatan dan KB, penyuluhan pertanian, penyuluhan Kamtibmas dan napsapenyuluhan lingkungan hidup. Personil yang dikerahkan 1 SST dibantu dengan masyarakat.(***/Mc Kab. Sleman/Kus)