Sidak, Wabup Bone Bolango Temukan Sembilan Orang ASN Bolos Kerja

:


Oleh MC Kabupaten Bone Bolango, Senin, 2 Mei 2016 | 20:43 WIB - Redaktur: Eka Yonavilbia - 6K


Bone Bolango, InfoPublik – Wakil Bupati (Wabup) Kabupaten Bone Bolango H. Mohamad Kilat Wartabone didampingi jajaran Badan Kepegawaian, Pendidikan dan Pelatihan Daerah (BKPPD) melakukan Inspeksi Mendadak (Sidak) ke sejumlah instansi Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) di kompleks perkantoran Bupati, Senin (2/5).

Pantauan dilokasi, Wabup Kilat Wartabone menyasar beberapa SKPD diantaranya mulai dari Bagian Umum, Bagian Hukum, Bagian Tata Pemerintahan, Bagian Ekbang, Bagian Kesra, Kantor Unit Layanan Pengadaan (ULP), Badan Keluarga Berencana dan Pemberdayaan Perempuan (BKBPP), Kantor Perumahan dan Pengembangan Kawasan (KPPK), Dispora, Dinas Koperindag, dan Badan Kesbangpol.

Pada Sidak itu, Wabup Kilat Wartabone mengapel dan mengabsen satu persatu Aparatur Sipil Negara (ASN) di setiap SKPD yang di Sidak-nya tersebut. Alhasil dari Sidak dibeberapa SKPD tersebut ia menemukan sekitar 9 orang ASN yang bolos kerja alias tanpa kabar.

Pada kesempatan itu, Wabup Kilat Wartabone langsung memerintahkan BKPPD untuk mencatat ke sembilan ASN yang tidak masuk kerja tersebut.”Tolong dicatat bagi mereka ASN yang tidak masuk tanpa kabar tersebut dan besok, Selasa (3/5), undang dan tanyakan kenapa mereka tidak masuk kerja dan apa alasannya,”tegasnya.

Wabup menambahkan sengaja ia melakukan Sidak tersebut untuk memastikan bahwa pelayanan di seluruh SKPD tetap berjalan optimal.”Tujuannya adalah untuk melihat sudah sejauh mana tingkat kedisiplinan pegawai dan memastikan bahwa pelayanan di SKPD-SKPD tersebut terlaksana dengan baik,”jelasnya. (MC.Bone Bolango/Hms/Kadir/Eyv)