TNI AL Lantamal IV Batam Evakuasi 12 ABK dari Kapal Terbakar di Pelabuhan Punggur

: Pangkalan Tentara Nasional Indonesia Angkatan Laut  (Lantamal) IV Batam berhasil melakukan evakuasi terhadap 12 Anak Buah Kapal (ABK) Roro KMP Tandeman yang terbakar di sekitar Pelabuhan Punggur, Kota Batam, Kepulauan Riau, Rabu, (3/10/2024). Foto. tnial.mil.id


Oleh Fatkhurrohim, Jumat, 4 Oktober 2024 | 05:52 WIB - Redaktur: Untung S - 291


Batam, InfoPublik – Pangkalan Tentara Nasional Indonesia Angkatan Laut (Lantamal) IV Batam berhasil mengevakuasi 12 Anak Buah Kapal (ABK) dari Kapal Roro KMP Tandeman yang terbakar di sekitar Pelabuhan Punggur, Kota Batam, Kepulauan Riau.

Berdasarkan keterangan yang diterima redaksi pada Kamis (3/10/2024), insiden kebakaran terjadi pada Rabu (2/10/2024) sekitar pukul 14.30 WIB. Kejadian bermula saat personel Satuan Patroli (Satrol) Lantamal IV melihat kepulan asap dari arah Pulau Kasam.

Menanggapi situasi darurat tersebut, Lantamal IV Batam segera berkoordinasi dengan unsur Kapal Patroli TNI AL yang sedang bertugas di Perairan Piayu, yaitu Patkamla Lingga. Selain itu, tim Fleet One Quick Response (F1QR) juga segera dikerahkan ke lokasi kebakaran.

Sesampainya di lokasi pada pukul 14.45 WIB, api terlihat mengepul dari anjungan KMP Tandeman yang sedang lego jangkar. Melalui operasi cepat dan sigap, sebanyak 12 ABK berhasil dievakuasi dalam keadaan selamat menggunakan Patkamla Lingga dan Rigid Buoyant Boat (RBB). Tim F1QR yang tiba lebih dahulu juga membantu mengamankan para korban.

Berdasarkan keterangan para ABK, kebakaran diduga dipicu oleh korsleting listrik di bagian atas kapal yang kemudian menyebar ke area lainnya.

Komandan Satrol Lantamal IV Batam, Kolonel Laut (P) Tony Priyo Utomo, menyampaikan bahwa kepulan asap berasal dari anjungan KMP Tandeman, yang terbakar saat kapal tersebut tengah lego jangkar di perairan sekitar Punggur, Pulau Kasam. Prajurit Lantamal IV Batam segera berkoordinasi dengan unsur patroli dan ASDP Pelabuhan Punggur untuk melaksanakan evakuasi dengan aman dan efisien.

Sementara itu, di tempat terpisah, Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Muhammad Ali menegaskan pentingnya respon cepat terhadap kondisi darurat di masyarakat, terutama dalam situasi yang membutuhkan bantuan TNI AL. Hal ini merupakan bentuk nyata pengabdian dan peran aktif TNI AL dalam melindungi serta membantu masyarakat.

 

 

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh Fatkhurrohim
  • Kamis, 19 Desember 2024 | 09:50 WIB
KRI Hampala-880 dan KRI Lumba-Lumba-881, Perkuat Pengawasan Laut Indonesia
  • Oleh Fatkhurrohim
  • Kamis, 19 Desember 2024 | 09:17 WIB
KRI Balongan-908 Resmi Perkuat Satuan Kapal Bantu TNI AL di Koarmada III
  • Oleh Fatkhurrohim
  • Senin, 25 November 2024 | 15:25 WIB
TNI AL Pastikan Logistik Pilkada 2024 Sampai ke Wilayah Terpencil Nusantara