- Oleh MC KOTA TIDORE
- Senin, 25 November 2024 | 12:03 WIB
: Atlet Sepatu Roda Maluku Utara, Nurul Nazwa saat melakukan uji coba lintasan di venue Pantai Pelangi Kabupaten Pidie, Kamis (12/9/2024). Foto: Manajer Sepatu Roda Maluku Utara
Oleh MC KOTA TIDORE, Jumat, 13 September 2024 | 07:17 WIB - Redaktur: Inda Susanti - 411
Bener Meriah, InfoPublik – Kejuaraan cabang olahraga sepatu roda dalam Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI Aceh-Sumut 2024 yang berlangsung di Pantai Pelangi, Kabupaten Pidie, Aceh, menjadi tantangan berat bagi atlet Maluku Utara, Nurul Nazwa.
Berlaga di kategori Individual Time Trial (ITT) 100 meter, Kamis (12/9/2024), Nurul hanya mampu mencatatkan waktu 12.701 menit, yang membuatnya menempati posisi ke-11 dari 14 peserta.
Dalam kualifikasi ini, hanya delapan atlet terbaik yang dipilih untuk melaju ke babak final. Sayangnya, waktu yang ditorehkan Nurul belum cukup untuk mengamankan tempat di final, sehingga memupus harapan Maluku Utara meraih medali di cabang sepatu roda PON XXI.
Meski kecewa, pelatih Sepatu Roda Maluku Utara, Adi, tetap memberikan dukungan penuh kepada atletnya.
“Hasil akhir cabor sepatu roda sudah dipastikan gagal meraih medali di PON XXI Aceh-Sumut. Mohon maaf, kami sudah berjuang,” ujar Adi melalui pesan singkat.
Hasil Kualifikasi ITT 100 Meter Cabor Sepatu Roda PON XXI Aceh-Sumut 2024:
Atlet yang menempati posisi 1 hingga 8 berhasil melaju ke babak final, sementara Nurul Nazwa menempati posisi ke-11 dengan catatan waktu 12.701 menit, disusul oleh atlet dari Sulawesi Tengah, Sulawesi Tenggara, Riau, dan NTB.
Meski gagal lolos ke final, semangat juang Nurul Nazwa dan kontingen Maluku Utara patut diapresiasi dalam menghadapi persaingan ketat di ajang olahraga nasional terbesar ini. (DB/MC Tidore)