KPU Tidore Bakal Distribusikan Logistik Pemilu Tiga Hari Sebelum Pencoblosan

: Logistik Pemilu di Kantor KPU yang siap didistribusikan ke delapan Kecamatan Kota Tidore Kepulauan.


Oleh MC KOTA TIDORE, Selasa, 30 Januari 2024 | 14:34 WIB - Redaktur: Yudi Rahmat - 104


Tidore, InfoPublik - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Tidore mulai siap Restribusi logistik Pemilu. Logistik pemilu dijadwalkan akan didistribusikan ke delapan kecamatan pada H-3 pencoblosan.

Hal itu disampaikan Ketua KPU Kota Tidore Kepulauan Abdullah Dahlan, Selasa (30/1/2024).

Abdullah mengatakan pengiriman logistik Pemilu akan dilaksanakan pada masa tenang.

"Tanggal 11 Februari logistik sudah  diturunkan ke 8 kecamatan, yaitu 4 kecamatan di daratan Oba dan 4 kecamatan di Pulau Tidore," Abdullah Dahlan.

Lebih lanjut Abdullah menjelaskan, untuk logistik diluar kotak suara seperti salinan Daftar Pemilih Tetap (DPT) Daftar Pemilih Tambahan (DPTB) serta surat pem-beritahuan kepada pemilih atau Form C pemberitahuan akan didistribusikan terlebih dahulu.

Hal itu dilakukan agar para petugas  KPPS menulis nama nama pemilih sesuai dengan daftar dalam DPT kemudian dilayangkan pada pemilih.

"Mungkin tanggal 8 atau 9 kami sudah distribusikan terlebih dahulu, karena pada tanggal 10 Februari KPPS sudah harus bagi surat pemberitahuan atau undangan ke pemilih," jelas Alud sapaan akrabnya. 

Abdullah menambahkan, bahwa saat ini semua logistik sudah selesai disortir oleh KPU.

Dan Baik itu kotak suara,alat bantu coblos maupun surat suara sudah dipacking  dan siap untuk didistribusikan.MC Tidore

 

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh Untung Sutomo
  • Kamis, 28 November 2024 | 07:31 WIB
Pilkada 2024 di Flores Timur Sukses meski Terdampak Erupsi Lewotobi Laki-Laki
  • Oleh MC KAB HULU SUNGAI UTARA
  • Rabu, 27 November 2024 | 16:43 WIB
Pj Bupati HSU Gunakan Hak Pilih Pemilu 2024 di TPS 01 Murung Sari, Amuntai Tengah
  • Oleh Eko Budiono
  • Rabu, 27 November 2024 | 13:54 WIB
Mendagri Tito Karnavian Berharap Pilkada 2024 Berlangsung Damai
  • Oleh Eko Budiono
  • Rabu, 27 November 2024 | 09:26 WIB
KPU Pastikan Kondusifnya Situasi di Sampang Pasca-Insiden Ketapang
  • Oleh MC KOTA PADANG
  • Rabu, 27 November 2024 | 03:49 WIB
Awas PSU! KPU Sumbar Ingatkan Petugas Pastikan Hak Pilih Sesuai Prosedur
  • Oleh Fatkhurrohim
  • Selasa, 26 November 2024 | 23:20 WIB
Kemenko Polkam dan Pemprov Jateng Pastikan Keamanan Pilkada Serentak 2024