Sukseskan Pemilu 2024, KI, ORI, dan KPID Jatim Diskusi 'Coffee Morning'

: Sukseskan Pesta Demokrasi, KI, ORI, dan KPID Jatim Diskusi 'Coffee Morning'.


Oleh MC PROV JAWA TIMUR, Jumat, 26 Januari 2024 | 23:13 WIB - Redaktur: Tobari - 75


Surabaya, InfoPublik - Guna menyukseskan pesta demokrasi Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 yang digelar serentak pada 14 Feberuari mendatang, komisioner Komisi Informasi (KI) Jatim, Ombudsman Republik Indonesia (ORI) Perwakilan Jatim, dan Komisi Penyiaran Indonesia Daerah (KPID) Jatim berdiskusi bersama dengan menggelar kegiatan ‘Coffee Morning’, Jumat (26/1/2024) di kantor KPID Jatim, Surabaya. 

Dalam kegiatan 'Coffee Morning' tersebut, tiga lembaga negara itu saling berdiskusi soal pemilu yang akan diikuti lebih dari 204 juta orang sesuai Daftar Pemilih Tetap (DPT) dari KPU. Apalagi diketahui, khusus di Jawa Timur, jumlah pemilih mencapai 31.402.838 pemilih dari total sekitar 41,1 juta jiwa penduduk. 

Selain terkait pemilu, dalam kegiatan tersebut mereka juga berdialog tentang hal-hal sesuai tugas pokok dan fungsinya (tupoksi) masing-masing, mulai penguatan dan revitalisasi kelembagaan, kolaborasi untuk optimalisasi kinerja, hingga peningkatan layanan untuk menjamin hak publik. 

Kegiatan diikuti oleh Ketua KI Jatim, Edi Purwanto, Kepala ORI Perwakilan Jatim Agus Muttaqin, dan Ketua KPID Jatim Imanuel Yosua Tjiptosoewarno. 

Ketua KI Jatim, Edi Purwanto melalui pers rilisnya mengatakan, dalam hal kepemiluan pihaknya berharap aksesbilitas informasi penyelenggaraan Pemilu, mulai data pemilih, logistik, hingga hasil perhitungan suara, mesti menganut prinsip efisien, mudah, dan murah. 

"Kami juga mengajak masyarakat untuk bersama-sama mengawal implementasi keterbukaan informasi publik oleh penyelenggara dan peserta Pemilu seperti sudah diatur dalam UU 14 tahun 2008 dan secara rinci tertuang dalam Perki No 1 tahun 2019, " kata Edi. 

Kepala ORI Perwakilan Jatim, Agus Muttaqin menyatakan, pihaknya berharap penyelenggaraan Pemilu agar terbebas dari maladministrasi, penyalahgunaan wewenang, diskriminasi, dan pengabaian prosedur layanan publik.

"Tentu kami berharap, layanan publik tidak sampai terganggu, tidak diskriminatif, badan publik senantiasa memegang prinsip sesuai standar pelayanan dan mengedepankan profesionalitas,'' tegas Agus yang juga diketahui seorang alumnus Universitas Jember itu. 

Sementara itu, Ketua KPID Jatim Imanuel Yosua Tjiptosoewarno mengatakan, selama ini KPID Jatim terus menekankan agar pemberitaan atau konten Pemilu di media penyiaran (TV dan radio) berimbang, akurat, dan tidak melanggar prinsip-prinsip demokrasi. 

"Jangan sampai ada penggunaan media penyiaran untuk kampanye hitam, ujaran kebencian, dan berita bohong terkait Pemilu,'' kata Ketua KPID Jatim yang biasa dipanggil Yosua itu. 

Di akhir pertemuan, tiga lembaga negara tersebut menyatakan siap untuk berkomitmen dengan saling berkolaborasi dalam memberikan layanan optimal kepada masyarakat Jatim sesuai tupoksinya masing-masing, dan tentu tetap berseiring jalan dengan visi-misi Pemprov Jatim. Selain itu mereka juga berencana, kegiatan 'Coffee morning' seperti ini, akan terus dilakukan secara reguler.

Diketahui, turut hadir pula dalam kegiatan diskusi ini empat Komisioner KI Jatim lainnya, yakni Elis Yusniyawati, A. Nur Aminuddin, M. Sholahuddin, dan Yunus Mansur Yasin. Selain itu juga, hadir komisioner KPID Jatim, Ahmad Afif Amrullah. (MC Jatim/ida-vin/toeb)

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh MC PROV JAWA TIMUR
  • Senin, 23 September 2024 | 14:59 WIB
SPs Unair Gelar Pelatihan Pengolahan Jamu dan Tenaman Herbal Warga Desa Wates
  • Oleh MC PROV JAWA TIMUR
  • Senin, 23 September 2024 | 15:02 WIB
Guru Besar Fakultas Pertanian UB Kembangkan Inovasi Jagung di NTT
  • Oleh MC PROV JAWA TIMUR
  • Minggu, 22 September 2024 | 16:40 WIB
PLN UIT JBM Pertahankan Penghargaan Zero Accident dari Kementerian Ketenagakerjaan RI
  • Oleh MC PROV JAWA TIMUR
  • Minggu, 22 September 2024 | 16:43 WIB
Fun Football Hari Jadi Jatim 79, Pemprov Jatim Kalahkan Tim Bupati/Wali Kota 4-1
  • Oleh MC PROV JAWA TIMUR
  • Minggu, 22 September 2024 | 16:47 WIB
Adhy Karyono Luncurkan Logo dan Kick Off Rangkaian Hari Jadi Jatim ke - 79
  • Oleh MC PROV JAWA TIMUR
  • Minggu, 22 September 2024 | 01:24 WIB
RSPAL dr Ramelan Gelar Symposium Metabolic Diseases Link in Ramelan Scientific
  • Oleh MC PROV JAWA TIMUR
  • Sabtu, 21 September 2024 | 03:59 WIB
113 Pecah Rekor di PON XXI Aceh-Sumut 2024
  • Oleh MC PROV JAWA TIMUR
  • Sabtu, 21 September 2024 | 03:57 WIB
Melalui Satpol PP Goes To School, Pemkot Surabaya Cegah Bullying di Kalangan Pelajar