KPU Batang Mulai Mengeset Tinta Pemilu

: Sejumlah pekerja mengeset atau mengemas tinta ke dalam plastik untuk pemilu mendatang, di gudang KPU Batang.


Oleh MC KAB BATANG, Kamis, 25 Januari 2024 | 13:53 WIB - Redaktur: Yudi Rahmat - 119


Batang, InfoPublik - Usai pelipatan surat suara, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Batang tetap disibukkan dengan rangkaian tugas lain yaitu pengesetan kebutuhan logistik Pemilu, yakni tinta yang akan digunakan untuk mencelupkan jari usai mencoblos pada 14 Februari mendatang.

Ketua KPU Batang Susanto Waluyo menyampaikan, logistik Pemilu yang sedang disiapkan tidak hanya tinta saja, tetapi juga termasuk segel kertas.

“Sebanyak 5.138 tinta sedang disiapkan untuk didistribusikan ke 2.569 TPS, se-Kabupaten Batang,” katanya, saat ditemui di gudang KPU Batang, Kabupaten Batang, Rabu (24/1/2024).

Untuk menjaga kerapian dan mencegah bocornya tinta, maka saat pengesetan wadah tinta dikemas dalam plastik.

“Tujuannya jika ditemukan ada yang bocor, tidak mengenai logistik lain, jadi benar-benar terlindungi. Dan dari hasil pengecekan belum ditemukan tinta yang bocor,” terangnya.

Proses selanjutnya yakni menyiapkan kabel ties, sebagai pengunci kotak suara, yang dapat digunakan hanya untuk sekali pakai. (MC Batang, Jateng/Heri/Sri Rahayu)

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh MC KAB BATANG
  • Kamis, 21 Maret 2024 | 20:35 WIB
Tingkatkan Pengawasan Pangan, BBPOM: 50 Sampel Takjil Dinyatakan Aman
  • Oleh MC KAB BATANG
  • Kamis, 21 Maret 2024 | 17:36 WIB
Semangat Anak Berkebutuhan Khusus Menjemput Berkah Ramadan
  • Oleh MC KAB BATANG
  • Kamis, 21 Maret 2024 | 17:15 WIB
DPUPR Batang Kebut Perbaikan Akses Menuju Obyek Wisata
  • Oleh MC KAB BATANG
  • Kamis, 21 Maret 2024 | 12:47 WIB
Pj Bupati Batang dan Direktur PT BPR Bapera Raih Top BUMD Award 2024
  • Oleh MC KAB BATANG
  • Kamis, 21 Maret 2024 | 11:57 WIB
Target Infrastruktur Tercapai, Akses Warga Sawahjoho Makin Cepat
  • Oleh MC KAB BATANG
  • Rabu, 20 Maret 2024 | 17:23 WIB
12 Titik Jalan Berlubang di Jalur Pantura Jadi Fokus Perbaikan