- Oleh MC KAB SUMENEP
- Senin, 21 April 2025 | 16:01 WIB
:
Oleh MC KAB SUMENEP, Selasa, 8 April 2025 | 13:03 WIB - Redaktur: Juli - 109
Sumenep, InfoPublik – Bupati Sumenep, Achmad Fauzi Wongsojudo, mengimbau kepada seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) dan Non-ASN di jajaran Pemerintah Kabupaten Sumenep untuk bekerja dengan tulus, ikhlas, dan sepenuh hati dalam rangka meningkatkan kinerja pasca-Lebaran.
Pada Apel Gabungan yang digelar di Halaman Kantor Bupati Sumenep pada Selasa (8/4/2025), Bupati Sumenep menegaskan pentingnya semangat baru bagi seluruh ASN dan Non-ASN dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.
Menurutnya, semangat tersebut harus terus ditingkatkan agar dapat membawa perubahan signifikan dalam pembangunan Kabupaten Sumenep.
Bupati Sumenep berharap, setelah libur lebaran, seluruh pegawai di lingkungan Pemerintah Kabupaten Sumenep memiliki semangat baru dan mentalitas yang lebih baik dalam bekerja. "Ini dilakukan supaya ada perubahan pembangunan ke arah yang lebih baik demi Kabupaten Sumenep," kata Fauzi dalam sambutannya.
Bupati juga menekankan pentingnya percepatan pembangunan yang dilakukan oleh ASN dan Non-ASN. Pembangunan yang lebih cepat dan efektif diharapkan dapat membawa hasil yang positif, khususnya dalam menyelesaikan berbagai persoalan yang ada di masyarakat.
Ia meminta agar ASN dan Non-ASN bersinergi dalam meningkatkan pelayanan publik demi kemajuan Kabupaten Sumenep.
Selain itu, Bupati juga mengingatkan kepada pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) untuk lebih berhati-hati dalam merencanakan dan merealisasikan kebijakan. Pimpinan OPD diharapkan dapat memikirkan dengan matang berbagai kemungkinan keberhasilan dan kegagalan dalam setiap program yang dijalankan, termasuk hambatan dan peluang yang mungkin muncul.
"Jangan sampai ada hambatan yang menghalangi proses pembangunan di Kabupaten Sumenep. Semua pihak harus bekerja bersama-sama agar semua target pembangunan dapat tercapai," tambah Fauzi.
Apel Gabungan yang diikuti oleh pimpinan OPD, camat, dan ASN di Pemerintah Kabupaten Sumenep berjalan dengan khidmat. Seusai apel, Bupati mengadakan halalbihalal dengan saling memaafkan dan bersalam-salaman, menciptakan suasana kebersamaan dan kekeluargaan di antara para aparatur pemerintahan.
Bupati Sumenep menegaskan pentingnya soliditas dan kerja sama dalam setiap perangkat daerah. "Perangkat daerah harus solid dan kompak dengan menerapkan kebersamaan, kekeluargaan, dan kerja sama, untuk menyukseskan semua program pembangunan daerah di segala sektor," pungkasnya. (Yasik/Fer)