Rabu, 26 Maret 2025 7:0:9

UPTD Taman Budaya Kalsel Apresiasi Workshop Teater Tradisi Mamanda

: Unit Pelaksana Teknis Daerah (UPTD) Taman Budaya Provinsi Kalimantan Selatan sangat mengapresiasi Workshop Teater Tradisi Mamanda yang diselenggarakan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Kalimantan Selatan. - Foto: Mc.Kalsel


Oleh MC PROV KALIMANTAN SELATAN, Selasa, 25 Maret 2025 | 18:39 WIB - Redaktur: Eka Yonavilbia - 71


Banjarmasin, InfoPublik - Unit Pelaksana Teknis Daerah (UPTD) Taman Budaya Provinsi Kalimantan Selatan sangat mengapresiasi Workshop Teater Tradisi Mamanda yang diselenggarakan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Kalimantan Selatan.

Demikian pernyataan ini diungkapkan Kepala UPTD Taman Budaya Provinsi Kalimantan Selatan, Suharyanti bahwa UPTD Taman Budaya yang merupakan laboratorium kesenian menganggap pagelaran mamanda merupakan media pendidikan dan hiburan yang melekat bagi masyarakat di Kalimantan Selatan.

"Pemateri dan peserta workshop kali ini mempelajari pengembangan dalam teater tradisi Mamanda untuk mengikuti perkembangan zaman,"katanya, Banjarmasin, Selasa (25/3/2025).

Dirinya menerangkan, UPTD Taman Budaya terus mendorong masyarakat untuk ikut berkontribusi dalam melestarikan salah satu kesenian tradisi Kalimantan Selatan.

Untuk itu, sebagai bentuk perhatian serius bagi pelestarian dan pembinaan kesenian yang banyak bercerita tentang kerajaan pihaknya sering melakukan pagelaran seni tradisi Mamanda.

"Supaya melalui workshop dan pagelaran yang diadakan Taman Budaya, Seni Tradisi Mamanda dapat semakin dilestarikan Warisan Budaya Takbenda Kalimantan Selatan," terangny

Hal serupa disampaikan Sekretaris Dewan Kesenian Kalsel, Tarmuji bahwa pihaknya sangat menyambut baik Workshop Teater Tradisi Mamanda.

"Kami Selaku Dewan Keseinuan Kalsel memiliki peran dalam memberikan pengayoman agar kesenian khas Kalimantan Selatan tidak lekang oleh zaman,"tambahnya. (MC Kalsel/usu/eyv)

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh MC PROV KALIMANTAN SELATAN
  • Rabu, 26 Maret 2025 | 10:30 WIB
Pemprov Prioritaskan Tiga Program Strategis sesuai RPJMD Kalsel 2025-2029
  • Oleh MC PROV KALIMANTAN SELATAN
  • Selasa, 25 Maret 2025 | 18:36 WIB
Safari Ramadan di Balangan, Pemprov Kalsel Ajak Kerja Bersama Merangkul Semua
  • Oleh MC PROV KALIMANTAN SELATAN
  • Selasa, 25 Maret 2025 | 09:13 WIB
Safari Ramadan di Kabupaten Tabalong, Wagub Kalsel Ingatkan Pentingnya Menjaga Silaturahmi