- Oleh MC KOTA TIDORE
- Sabtu, 15 Maret 2025 | 10:51 WIB
© 2023 - Portal Berita InfoPublik.
: RETRIBUSI - Kepala BP2RD Kota Ternate, Maluku Utara, Jufri Ali. Foto diambil pada Rabu (5/1/2022). Ia mengatakan pihaknya akan perketat pengawasan penarikan retribusi.
Oleh MC KOTA TIDORE, Jumat, 14 Maret 2025 | 21:05 WIB - Redaktur: Eko Budiono - 79
Ternate, InfoPublik - Pengelolaan Pendapatan Asli Daerah (PAD) Kota Ternate, Maluku Utara melalui penarikan retribusi sering tidak mencapai target.
Hal itu disampaikan Kepala Badan Pengelolaan Pajak dan Retribusi Daerah (BP2RD) Ternate, Jufri Ali, di Ternate, Kamis (13/3/2025).
Jufri mengatakan, capaian retribusi hingga saat ini selalu jauh dari target yang telah ditetapkan.
Dengan kondisi tersebut, lanjut Jufri, retribusi menjadi salah satu faktor utama tidak tercapainya PAD.
Jufri menegaskan, pihaknya terus berkomitmen meningkatkan pengawasan di lapangan terkait pengelolaan retribusi.
"Kami telah menerjunkan setiap bidang untuk melakukan pengawasan di pasar, pertokoan, dan parkir di tepian jalan umum," katanya.
"Kemarin saya turunkan semua bidang untuk mengawasi proses, karena ini menjadi tuntutan dan sudah menjadi tugas pokok BP2RD," ujarnya.
Terlebih, kata dia, aktivitas penjualan dan parkiran di bulan Ramadan ini cukup meningkat.
"Setelah pengawasan ini, saya akan evaluasi sejauh mana pendapatan sebelum dan sesudah Ramadan," katanya.MC Tidore