Jum'at, 21 Maret 2025 3:52:24

Raih Juara Pekan Ramadan, Staf Ahli Wali Kota Tidore Kepulauan Apresiasi RW 02

: Staf Ahli Wali Kota Asis Hadad Menyerahkan piala bergilir kepada Perwakilan pemenang juara Umum Pekan Ramadhan 1446 H/2025. Dok: M Riski Ibrahim/Prokompim Tidore


Oleh MC KOTA TIDORE, Senin, 17 Maret 2025 | 14:13 WIB - Redaktur: Eko Budiono - 135


Tidore, InfoPublik - RW 02 Kelurahan Gurabati berhasil meraih juara umum pada Pekan Ramadan 1446H /2025. Kegiatan yang ditutup secara resmi oleh Wali Kota Tidore Kepualauan yang diwakili Staf Ahli Wali Kota Bidang Politik, Hukum dan Pemerintahan Asis Hadad,  berlangsung di halaman masjid Nurul Yaqin, Kelurahan Gurabati, Minggu (16/3/2025).

Pada kegiatan Penutupan Pekan Ramadhan itu  juga dihadiri oleh Pimpinan OPD, Anggota DPRD Fraksi PDI-Perjuangan Hamga Basinu, Camat Tidore Selatan, Lurah Gurabati, Ketua IPPG Kelurahan Gurabati, ASN, PPPK, Non ASN asal Gurabati serta masyarakat Kelurahan Gurabati.

Asis mengatakan, Pekan Ramadhan  juga merupakan kegiatan yang diharapkan dapat membawa pengaruh positif bagi generasi muda agar lebih mencintai agama dan memiliki pengetahuan yang luas akan agama yang Rahmatan Lil’alamiin ini.

“Atas nama Pemerintah Daerah Kota Tidore Kepulauan, kami mengucapkan selamat kepada para pemenang yang telah berhasil menjadi juara dalam Pekan Ramadan yang telah dilaksanakan seminggu ini di Kelurahan Gurabati dengan tema “Upgrade Keimanan Karakter Muda Cinta Qur’an”," kata Asis.

Asis menegaskan, prestasi yang diraih dapat menjadi penyemangat untuk lebih giat lagi dalam memperdalam ilmu agama serta menjadi sebuah motivasi kepada yang belum mendapat hadiah agar lebih giat memperbanyak ilmu serta latihan.

“Kegiatan ini juga untuk menambah silaturahim antar masyarakat di Kelurahan Gurabati, mengingat bahwa saat ini berada dalam nuansa bulan Ramadan, sehingga kita perlu untuk menambah Ukhuwah Islamiyah serta untuk memperbanyak kegiatan yang bermanfaat yang akan menambah nilai pahala bagi kita sebagai umat muslim," katanya. uyun/MC Tidore

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh MC KOTA TIDORE
  • Kamis, 20 Maret 2025 | 08:42 WIB
Ini Hasil Peninjauan Wali Kota Tidore Kepulauan Jelang Arus Mudik Idulfitri
  • Oleh MC KOTA TIDORE
  • Kamis, 20 Maret 2025 | 10:53 WIB
Pantau Layanan Mudik, Ini Harapan Wagub Maluku Utara