- Oleh MC KAB LUMAJANG
- Jumat, 10 Januari 2025 | 22:00 WIB
:
Oleh MC KAB LUMAJANG, Jumat, 15 November 2024 | 19:59 WIB - Redaktur: Elvira - 2K
Lumajang, InfoPublik - Museum Daerah Lumajang semakin menarik minat wisatawan mancanegara. Rabu (13/11/2024), lima wisatawan asal Negara Polandia mengunjungi museum daerah dan menunjukkan ketertarikan yang mendalam terhadap sejarah dan budaya Lumajang. Dipandu oleh staf museum, Ita Lestari, para pengunjung menikmati penjelasan seputar koleksi arkeologi dan peninggalan kerajaan yang menjadi daya tarik utama museum daerah.
Ita Lestari menjelaskan bahwa kedatangan wisatawan asing memberi dampak positif bagi ekonomi daerah sekaligus membantu meningkatkan branding Lumajang sebagai destinasi wisata budaya.
"Kunjungan ini menunjukkan bahwa Lumajang memiliki daya tarik kuat untuk wisatawan asing yang ingin mengenal sejarah Indonesia lebih dekat," jelas dia.
Kunjungan wisatawan asing, menurut Ita, bisa membuka peluang untuk sektor ekonomi kreatif lokal, mulai dari kuliner, kerajinan tangan, hingga jasa pemandu wisata. Selain itu, pihak museum tengah mengupayakan berbagai inisiatif peningkatan fasilitas dan promosi, dengan harapan agar Museum Daerah Lumajang makin dikenal di mata internasional sebagai pusat wisata sejarah di Jawa Timur.
“Jika upaya ini terus didukung, kehadiran wisatawan asing yang semakin meningkat akan mendorong ekonomi lokal dan memperkuat citra Lumajang sebagai destinasi wisata budaya unggulan, tidak hanya di Jawa Timur, tetapi juga di tingkat nasional dan internasional,” pungkasnya. (MC Kab. Lumajang/Dindidkbud/Ysn/Ard/An-m)