Promosi Potensi Desa Lewat Postingan, Diperlukan Pelatihan Pegiat Medsos

: Bupati Blora Arief Rohman (kiri) memberi arahan kepada pegiat medsos.


Oleh MC KAB BLORA, Jumat, 5 Juli 2024 | 22:45 WIB - Redaktur: Santi Andriani - 617


Blora, InfoPublik - Bupati Blora Arief Roman mengajak pegiat media sosial di masing-masing desa bisa ikut kreatif dan memberikan informasi kepada masyarakat luas sehingga nantinya semua kegiatan bisa terekspose.

“Mungkin langkah awal nanti bisa buat pelatihan sehingga semua bisa aktif dalam mempromosikan desa masing-masing,” kata Bupati Blora pada diskusi bareng admin medsos Kecamatan Jiken, di Desa Wisata Bangowan, Kamis (4/7/2024) malam.

Bupati Arief mengatakan, dipilihnya acara di Desa Wisata Bangowan sebagai bentuk dukungan karena masuk 50 Anugerah Desa Wisata Indonesia (ADWI).  

''Kami apresiasi kegiatan yang dikonsep dalam upaya mendukung Desa Wisata Bangowan ini. Ternyata suasana di Bangowan dingin juga. Nanti saya akan nginep di sini juga. Semoga nantinya jadi juara,” ungkapnya.

Bupati berpesan seluruh elemen saling support, harus ada kekompakan dari pemerintah desa dan masyarakat. “Teman-teman Blora Sosial Media harus ikut menilai nanti seperti apa keramahan warga, dan sejumlah potensi apa.  Nantinya harus ditampilkan saat tim datang ke sini, sehingga harus ada kekhasannya dan menyebarluaskan tentang Bangowan ini,” pesannya.

Koordinator Komunitas Blora Sosial Media (Blosmed) Taufiqurrahman mennyampaikan, kegiatan yang digelar di Desa Wisata Bangowan itu merupakan rangkaian HUT ke -1 Blosmed. Dikatakan, pihaknya bersama teman-teman media sosial lain terus membantu kegiatan positif dengan menebar kebaikan melalui postingan. (MC Kab. Blora/Teguh).

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh MC KAB BLORA
  • Jumat, 4 Oktober 2024 | 23:02 WIB
Pantau Status Gizi Masyarakat, Kegiatan SSGI Sangat Penting
  • Oleh MC KAB BLORA
  • Rabu, 2 Oktober 2024 | 15:57 WIB
Momentum Majukan Desa, Ini Sasaran Pembangunan TMMD Reguler ke-122
  • Oleh MC KAB BLORA
  • Senin, 23 September 2024 | 21:53 WIB
KPU Undi Nomor Urut Paslon Bupati dan Wabup, Ini Imbauan Bawaslu Blora