Kota Padang sebagai Contoh Toleransi Beragama di Indonesia

:


Oleh MC KOTA PADANG, Sabtu, 6 Juli 2024 | 06:20 WIB - Redaktur: Tri Antoro - 591


Padang, InfoPublik - Kepala Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kota Padang Edy Oktafiandi menekankan, pentingnya menjaga semangat toleransi di tengah keberagaman masyarakat.

"Sikap toleransi artinya saling menghargai satu sama lain. Keberagaman dan perbedaan agama di Kota Padang wajib disyukuri, bukan dipertentangkan," ujar Edy dalam acara Sosialisasi Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Tahun 2024 di Balai Kota, Kota Padang, Provinsi Sumatera Barat (Sumbar) pada Rabu (3/7/2024).

Ia menegaskan, masyarakat Kota Padang sangat toleran dalam kehidupan berbangsa dan bernegara.

"Sumatera Barat, termasuk Padang, menjadi salah satu proyek percontohan dan keteladanan hidup bertoleransi yang baik untuk Indonesia," tambahnya.

Dalam upaya mewujudkan kerukunan umat beragama, Edy memaparkan empat nilai penting yakni saling tenggang rasa, menghargai, dan toleransi antar umat beragama, tidak memaksakan seseorang untuk memeluk agama tertentu, melaksanakan ibadah sesuai agamanya masing-masing, serta mematuhi peraturan keagamaan dan peraturan negara.

Dalam acara yang mengangkat tema "Semangat Toleransi Untuk Menjaga Perbedaan dan Kerukunan Umat Beragama" ini, Edy juga membeberkan enam kata kunci dalam Visi Kementerian Agama, yaitu profesional, andal, saleh, moderat, cerdas, dan unggul.

Dengan terus meneguhkan semangat toleransi dan moderasi beragama, diharapkan Kota Padang dapat menjadi contoh dalam menciptakan kehidupan bermasyarakat yang rukun dan harmonis di tengah keberagaman Indonesia. (MC Padang/June)

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh MC KOTA PADANG
  • Minggu, 17 November 2024 | 22:20 WIB
Peneliti UNAND Masuk Daftar Top 100 Ilmuwan Indonesia Versi AD Scientific Index
  • Oleh MC KOTA PADANG
  • Minggu, 17 November 2024 | 22:16 WIB
Kurikulum Merdeka Bangkitkan Tradisi Makan Bajamba di Padang
  • Oleh MC KOTA PADANG
  • Minggu, 17 November 2024 | 22:01 WIB
Persiapan Pilkada 2024: Bawaslu Padang Mantapkan Pemahaman Tata Acara Sengketa
  • Oleh MC KOTA PADANG
  • Minggu, 17 November 2024 | 21:36 WIB
Dinsos Padang Gelar Bimtek, Tingkatkan Kapasitas Pendamping PKH
  • Oleh MC KOTA PADANG
  • Minggu, 17 November 2024 | 21:28 WIB
DLH Padang Terapkan Swakelola Sampah Berbasis Kelurahan Mulai 2025
  • Oleh MC KOTA PADANG
  • Sabtu, 16 November 2024 | 23:09 WIB
Pangkoopsud I Dorong Profesionalisme dan Kesiapsiagaan di Lanud Sutan Sjahrir
  • Oleh MC KOTA PADANG
  • Sabtu, 16 November 2024 | 09:52 WIB
Kampung Zakat Resmi Dibentuk di Padang, Dorong Pemberdayaan Ekonomi Masyarakat
  • Oleh MC KOTA PADANG
  • Sabtu, 16 November 2024 | 09:48 WIB
Kontingen Pramuka Madrasah Sumbar Optimistis Raih Medali di KPMN 2024