Pj Bupati Pinrang Hadiri Rakor Persiapan Penyelenggaraan Pilkada Serentak 2024

: Pj Bupati Pinrang di acara Rakor Persiapan Penyelenggaraan Pilkada Serentak 2024. (Foto: istimewa)


Oleh MC KAB PINRANG, Jumat, 28 Juni 2024 | 20:48 WIB - Redaktur: Bonny Dwifriansyah - 125


Pinrang, InfoPublik - Menteri Koordinator Politik, Hukum dan Keamanan (Menkopolhukam) Republik Indonesia Hadi Tjahjanto berkesempatan memimpin langsung Rapat Koordinasi (Rakor) Penyelenggaraan Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pilkada) Serentak 2024 di Hotel Claro, Kota Makassar, Rabu (26/6/2024).

Rakor ini digelar untuk mengupayakan dan mengevaluasi kesiapan setiap daerah pada wilayah Pulau Kalimantan, Sulawesi dan Maluku dalam menghadapi pesta demokrasi Pilkada terbesar sepanjang sejarah Bangsa Indonesia.

Hadi Tjahjanto berharap seluruh pihak mampu bersinergi, saling membantu, dan berkolaborasi dalam mensukseskan Pilkada Serentak 2024.

Karena itu, stabilitas politik perlu diupayakan dengan mengedukasi dan mengajak masyarakat agar senantiasa saling menjaga agar situasi tetap kondusif dan aman ditengah perbedaan pilihan.

Sementara itu, Pj Bupati Pinrang H. Ahmadi Akil yang berkesempatan hadir pada kesempatan ini mengungkapkan pentingnya membangun komunikasi di antara unsur Forkopimda sebagai mitra untuk mensukseskan Pilkada.

Selain itu, lanjutnya, membangun sinergitas dengan pihak terkait hingga pada level terendah pemerintahan juga menjadi cara agar garis koordinasi bisa terjaga, jelang, saat pelaksanaan serta paska Pilkada November mendatang.

Ahmadi juga menegaskan bahwa pada setiap kesempatan, ia terus mengajak masyarakat untuk bersama menciptakan Pilkada yang aman dan kondusif, di samping mengajak masyarakat untuk ikut berkontribusi dalam menyalurkan hak suaranya.

Hal ini, kata dia, karena tingkat partisipasi masyarakat ikut menjadi tolak ukur keberhasilan Pilkada di samping kondisi pelaksanaannya yang aman dan kondusif.

Pada kesempatan ini, hadir Menteri Dalam Negeri Muh. Tito Karnavian, Jaksa Agung ST Burhanuddin, Kepala Kepolisian Republik Indonesia Jenderal Pol. Listyo Sigit Prabowo, Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto, Ketua KPU Republik Indonesia Hasyim Asy'ari, serta Ketua Bawaslu RI Rahmat Bagja.

Selain itu, hadir pula para gubernur, bupati, wali kota dari wilayah Pulau Kalimantan, Sulawesi, dan Maluku, serta jajaran petinggi TNI dan Polri, pengurus partai politik, pengurus organisasi, tokoh agama, dan para undangan lainnya. (MC Pinrang)

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh Wahyu Sudoyo
  • Minggu, 24 November 2024 | 10:10 WIB
Kemkomdigi Dukung Pilkada Serentak 2024 Damai dengan Gencarkan Literasi Publik
  • Oleh Eko Budiono
  • Minggu, 24 November 2024 | 09:00 WIB
Pilkada Serentak 2024, Wamendagri Ingatkan Netralitas Kepala Desa
  • Oleh MC KOTA DUMAI
  • Sabtu, 23 November 2024 | 12:06 WIB
Wakapolda Riau: Pilkada Dumai Aman, Kesiapan Logistik Terjaga