- Oleh MC KOTA TIDORE
- Rabu, 27 November 2024 | 13:43 WIB
: Kick off Semarak Rupiah Ramadan dan Berkah Idulfitri (Serambi) di depan kantor perwakilan Bank Indonesia Maluku Utara, Selasa (19/3/2024)
Oleh MC KOTA TIDORE, Selasa, 19 Maret 2024 | 12:32 WIB - Redaktur: Inda Susanti - 153
Malut, InfoPublik - Bank Indonesia (BI) mengalokasikan uang rupiah senilai Rp995 Miliar pada Ramadan dan Idulfitri 1445 Hijriah di Maluku Utara (Malut). Jumlah tersebut untuk memenuhi kebutuhan penukaran uang oleh masyarakat dalam menyambut Idulfitri.
"Nilainya meningkat sebesar 3 persen secara tahunan (year-on-year/yoy) dibandingkan realisasi tahun 2023 sebesar Rp966 Miliar," kata Kepala Perwakilan BI Malut, Dwi Putra Indrawan saat Kick Off Serambi, Selasa (19/3/2024).
"Namun dari sisi kesiapan uang kartal di kas BI, kami menyiapkan Rp1,2 triliun untuk Ramadan hingga lebaran 2024," sambung Dwi.
Peningkatan jumlah pemenuhan uang, menurut dia, sejalan dengan meningkatnya mobilitas masyarakat pada momen mudik lebaran, serta efek pertumbuhan ekonomi.
"Juga, akseptasi dari perluasan digitalisasi, serta masukan perbankan terkait estimasi kebutuhan uang nasabah,” tuturnya.
Sementara itu terkait layanan penukaran uang, secara nasional dimulai pada periode 15 Maret hingga 7 April 2024.
Di Maluku Utara, BI bersama 17 perbankan membuka layanan penukaran pada 60 jaringan kantor bank di seluruh kabupaten/kota.
"Layanan penukaran di bank dimulai pada tanggal 1-5 April 2024 dan disesuaikan dengan jam operasional masing-masing bank," ujarnya.
Selain itu, khusus kota Ternate, BI menyiapkan kas keliling untuk layanan penukaran uang. Lokasi kas keliling ini akan hadir secara periodik di 11 titik berbeda dalam kota.
Di antaranya Pasar Sasa, depan Waterboom, Pasar Bastiong, Taman Toboko, Terminal/Taman Nukila, dan Pasar Gamalama.
Selanjutnya, Taman Fitnes, depan Kantor Wali Kota, Pelabuhan Ahmad Yani, dan Pasar Dufa-Dufa. (Dvi/MC Tidore)