Bupati Sekadau: Perayaan Imlek akan Membangun Rasa Kebersamaan Antarwarga

:


Oleh MC KAB SEKADAU, Jumat, 15 Maret 2024 | 17:27 WIB - Redaktur: Tri Antoro - 233


Belitang Hilir, InfoPublik - Bupati Sekadau Aron menghadiri acara Ramah Tamah dalam rangka Imlek Bersama Masyarakat di Kecamatan Belitang Hilir yang dilaksanakan di Gedung Pertemuan Umum, Kecamatan Belitang Hilir, Kabupaten Sekadau, Kalimantan Barat (kalbar) pada Kamis (14/3/2024).

Acara diawali dengan tarian penyambutan adat tionghoa dan atraksi barongsai serta dilanjutkan dengan tarian dari tiga etnis yang ada di Kabupaten Sekadau yaitu Cina, Dayak dan Melayu (Cidayu).

Bupati Sekadau Aron mengatakan, bahwa tahun ini bertepatan dengan pesta demokrasi yang di selenggarakan pada beberapa waktu yang lalu. Sehingga, Pemerintah Kabupaten Sekadau juga melakukan pemantauan-pemantauan terhadap perkembangan proses pesta demokrasi yang ada di Kabupaten Sekadau.

"Pada kesempatan ini juga saya sekali lagi mengucapkan terima kasih atas kebersamaan yang luar biasa ini dan saya pikir kegiatan ini memang harus tetap kita lanjutkan untuk masyarakat yang merayakan,karena sekali lagi bahwa Imlek bersama ini adalah untuk membangun rasa kebersamaan di antara kita," ungkap Aron.

Selanjutnya, Aron berharap di masa-masa yang akan datang di Kabupaten maupun di Kecamatan juga harus di agendakan acara Imlek bersama dengan masyarakat serta tokoh-tokoh masyarakat dan adat terutama warga Konghucu di Kabupaten Sekadau.

Menanggapi hal itu, Camat Belitang Hilir Evodius menyebut, bahwa perayaan imlek bersama ini merupakan inisiasi dari Ketua Adat Budaya Tionghoa kecamatan serta Kepala Desa Sungai Ayak.

"Terima kasih atas kebersamaan dan kerjasama dari semua pihak yang terlibat sehingga tahun ini bisa kita laksanakan ramah tamah dalam rangka Imlek bersama masyarakat di Kecamatan Belitang Hilir," sebut Evodius.

Selain itu ia juga mengapresiasi kepada panitia-panitia kecil yaitu baik dari perangkat desa,unsur kecamatan yang telah bekerjasama mempersiapkan kegiatan imlek bersamamasyarakat dapat berjalan sesuai dengan harapan.

Turut hadir dalam acara tersebut, Anggota Dewan Kabupaten Sekadau Yodie Setiawan, Kepala Satuan Polisi Pamong Praja Kabupaten Sekadau Paulus Ugang, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Sekadau Fran Dawal, Kepala Dinas Lingkungan Hidup Apeng Petrus, Direktur PDAM Sirin Meragun Yok Kelak, Camat Belitang Hilir Evodius, Sekretaris Disporapar Kabupaten Sekadau Gunawan, Kepala Bagian Prokopim Seta Kabupaten Sekadau Aloysius Ashari serta Forkopimcam Belitang Hilir. (MadahSekadau/Amd/Wek/HT)

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh Farizzy Adhy Rachman
  • Senin, 18 November 2024 | 16:15 WIB
Wamen PKP: Sinergi Pemda dan Pengembang Perkuat Data Program 3 Juta Rumah
  • Oleh Farizzy Adhy Rachman
  • Senin, 18 November 2024 | 12:33 WIB
Wamen PKP Dukung Pemkab Sumbawa Barat Capai Target Program 3 Juta Rumah
  • Oleh MC KAB NAGAN RAYA
  • Senin, 18 November 2024 | 17:53 WIB
Perkuat Upaya Penurunan Stunting, Pemkab Nagan Raya Gelar Rapat Koordinasi TPPS
  • Oleh Jhon Rico
  • Kamis, 14 November 2024 | 18:46 WIB
Pemerintah Salurkan Rp1,17 Triliun Hibah Pascabencana untuk 68 Pemda