- Oleh MC KOTA TIDORE
- Kamis, 28 November 2024 | 13:34 WIB
: Walikota Ternate saat membuka MTQ ke-30 Tahun 2024 Kota Ternate. FOTO: Ongki
Oleh MC KOTA TIDORE, Senin, 19 Februari 2024 | 09:50 WIB - Redaktur: Yudi Rahmat - 132
Ternate, InfoPublik - Pelaksanaan Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) ke-30 tahun 2024 Tingkat Kota Ternate dibuka Wali Kota Ternate M. Tauhid Soleman dipusatkan di arena Utama Gedung Duafa Center Ternate, Minggu (19/2/2024)
Pembukaan MTQ yang dirangkaikan dengan Peringatan Isra Mikraj Nabi Besar Muhammad SAW 1445 Hijriah diawali dengan defile kafilah dari 8 kecamatan diiringi marching band MTs Negeri 1 Kota Ternate dan pelantikan dewan hakim itu ditandai dengan pemukulan rebana oleh Wali Kota bersama Forkopimda.
Wali Kota M. Tauhid Soleman mengatakan, MTQ merupakan wahana untuk memberikan rangsangan kepada remaja Islam agar lebih gemar membaca dan mengkaji isi dari kandungan ayat-ayat suci Al-Qur’an, sehingga dapat diimplementasikan dalam kehidupan sehari-hari.
”Para qari dan qariah dapat menjadi roh untuk motivasi pada kegiatan MTQ sekaligus menjadi pelopor dalam membumikan Al-Qur’an,” ujar Tauhid.
Masyarakat kata M. Tauhid Soleman menantikan keteladanan dalam mengimplementasikan nilai-nilai luhur Al-Qur’an. Karena itu MTQ tidak hanya melahirkan generasi yang pasif dengan keindahan suara merdu melantunkan kalam ilahi, namun yang terpenting penampilan dalam masyarakat yang penuh dengan ahlak, moral dan etika.
Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Ternate H. Salmin A. Kadir berharap melalui MTQ akan dapat melahirkan qari dan qariah yang benar-benar dapat menggaungkan kalam ilahi dalam kehidupannya.
Sementara Prof. DR. H. Jubair Situmorang dalam hikmah Isra Mikraj menyampaikan perjalanan panjang Nabi Besar Muhammad SAW, dengan harapan ummat Islam dapat meneladani dan melaksanakan apa yang menjadi ajaran Nabi Besar Muhammad SAW dalam kehidupan sehari-hari, terutama melaksanakan salat lima waktu.
Ketua Panitia MTQ ke-30 Kota Ternate Rukmini Abdurahman mengatakan, pelaksanaan MTQ ke-30 tahun 2024 Tingkat Kota Ternate berlangsung hingga tanggal 21 Februari 2024 dengan melombakan 6 bidang lomba yaitu Tilawatil Qur’an, Hifzil atau Hafalan Al-Qur’an, Fahmil Qur’an, Syarhil Qur’an, Khattil Qur’an dan karya tulis ilmiah Al-Qur’an dengan peserta sebanyak 247 peserta dan 77 orang pendamping.
Pelaksanaan MTQ untuk cabang Tilawah, Syarhil dan Tarttil Qur’an berlangsung di arena utama MTQ Gedung Duafa Center Ternate, Cabang Hifzil dan Fahmil Qur’an berlangsung di arena dua lantai III Hotel Boulevard Ternate dan Cabang Karya Tulis Ilmiah Al-Qur’an berangsung di arena 3 lantai III Ruang Rapat Utama Kantor Wali Kota Ternate. Nanang/MC Tidore